Baru Enam Bulan Dibuka, Shuffah Al-Jama’ah Tasikmalaya Raih 16 Prestasi

Tasikmalaya, MINA – Baru dibuka enam bulan, Shuffah Al Jama’ah Tasikmalaya telah berhasil meraih setidaknya 16 prestasi dalam berbagai kejuaraan baik di tingkat daerah maupun nasional.

Diantara prestasi yang berhasil diraih adalah, juara II Lomba Adzan tingkat Nasional IKEST Muhammadiyah Palembang, juara III Pidato Nasional STEROID FKG Unair, juara III MHQ lima juz Nasional IDEAL Competition, juara II MHQ dua juz Nasional Thariq Festival, juara I MHQ dua Juz Jawa Barat Forum Huffazhil Qur’an, juara II MHQ dua juz Forum Huffazhil Qur’an Tasikmalaya Utara, juara dua MHQ Forum Huffazhil Qur’an Tasikmalaya Utara, juara dua MHQ satu Juz Jawa barat Forum Huffazhil Qur’an, serta juara II MHQ tiga juz Jawa Barat Forum Huffazhil Qur’an.

Dalam gelaran Pekan Solidaritas Palestina Aqsa Working Group Suffah Al Jama’ah Tasikmalaya juga berhasil memenangkan beberapa perlombaan diantaranya, juara I pidato tingkat Jawa Barat, juara I dan II Lomba puisi Tasikmalaya, juara II tartil Al Qur’an Tasikmalaya dan juara I pidato Tasikmalaya.

Pimpinan Shuffah Al Jama’ah Tasikmalaya Hasan Yusuf mengatakan kepada MINA pada Selasa (21/12), pihaknya merasa bersyukur atas prestasi yang telah diraih oleh para santrinya baik tingkat daerah hingga nasional ini.

“Alhamdulilah bi ni’matillah, Dengan diraih nya prestasi pada perlombaan dari tingkat daerah sampai nasional ini, membuktikan bahwa literatur tarbiyah pada sistem Shuffah dapat dijadikan output proses kaderisasi ulama pada program Takhasus Tahfidz Al-Quran,” ujarnya.

Selain beberapa prestasi yang telah berhasil diraih baru-baru ini lima Shuffah Al-Jama’ah juga berhasil lulus seleksi beasiswa dari Badan Amil Zakat Nasional ().

Lembaga Beasiswa BAZNAS adalah program dari Divisi Pendistribusian dan Pendayagunaan yang bertugas menyediakan dana pendidikan demi terjaminnya keberlangsungan program pendidikan bagi golongan siswa/mahasiswa kurang mampu/ miskin sebagai pertanggungjawaban antar generasi.

Dalam salah satu programnya, BAZNAS memberikan peluang beasiswa bagi santri di seluruh Indonesia sebesar 3.000.000 rupiah dalam satu semester atau 500.000 rupiah di setiap bulannya. (L/AM/R7/P2)

Mi’raj News Agency (MINA)

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.