Jakarta, MINA – Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Letnan Jendral TNI Dr. Doni Monardo mengatakan, pihaknya terus melakukan upaya penanganan bencana banjir bandang, tanah longsor dan gelombang pasang yang melanda Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), dengan mendistribusikan sejumlah bantuan logistik ke wilayah terdampak.
Adapun bantuan yang akan dikirim berupa, 50.000 lembar masker kain, 30.000 lembar masker medis, 10.000 lembar masker medis anak, 8 unit tenda pengungsi dan 504 buah lampu air garam.
Ia menyampaikan, rencana pendistribusian akan disebarkan ke tiga kabupaten terdampak, antara lain, Kabupaten Flores Timur, Kabupaten Lembata dan Kabupaten Alor, demikian dalam keterangan yang diterima MINA, Jumat (9/4).
Selain itu, BNPB juga bekerja sama dengan berbagai pihak dalam memberikan bantuan berupa kebutuhan medis, obat-obatan, SAR Dog hingga pelayanan masyarakat terdampak melalui dapur lapangan.
Baca Juga: Menag RI dan Dubes Sudan Bahas Kerja Sama Pendidikan
Sebelumnya, BNPB juga telah mendistribusikan 120 buah kasur lipat, 5.000 lembar selimut, 20.000 alat rapid test antigen, 5.040 pak pembalut, 260 paket perlengkapan bayi, 16 unit tenda pengungsi, 642 paket lauk pauk, 408 paket makanan siap saji, 408 paket makanan tambahan gizi, 50.000 lembar masker kain, 100.000 lembar masker medis dan 50.000 lembar masker anak.
Ia juga menyampaikan, pada Sabtu (10/4) mendatang, giat operasi helikopter akan digencarkan pada sejumlah wilayah yang terdampak cukup parah.
Adapun dua unit pesawat fixed wing dari Garuda dan pesawat kargo BNPB untuk melayani seluruh wilayah terdampak yang masih membutuhkan bantuan. (R/SR/P2)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Mendikti Sampaikan Tiga Arah Kebijakan Pendidikan Tinggi Indonesia