Hendrajit: Masyarakat Harus Melek Media di Tengah Disrupsi Informasi

Jakarta, MINA – Direktur Eksekutif Global Future Institute (GFI), Hendrajit, mengatakan pentingnya masyarakat melek media dalam perkembangan teknologi informasi guna menghadapi permasalahan bangsa dan persaingan global saat ini.

Menurutnya, di tengah dan informasi masyarakat perlu berpikir kritis mempunyai kemampuan untuk menganalisis fakta, mencetuskan dan menata gagasan, mempertahankan pendapat, membuat perbandingan, menarik kesimpulan, mengevaluasi argumen dan memecahkan masalah.

“Hal yang diperlukan dalam menyaring hoaks adalah kemampuan untuk menganalisa fakta. Masyarakat harus banyak baca buku (literasi/referensi) bukan sekedar lihat sekilas di medsos saja,” kata Hendrajit kepada MINA, Selasa (8/12).

Dia berharap masyarakat Indonesia dapat menjadi pilar dalam menyaring informasi hoaks, dan dapat menerima perubahan yang terjadi dengan baik serta memanfaatkan kemudahan teknologi dengan bijak.

“Masyarakat harusnya menjadi yang pertama dalam menyaring pemberitaan media. Minimal, mereka memeriksa kebenaran pemberitaan suatu media sebelum menyebarkannya,” ujarnya.

Hingga akhirnya, kemudahan mengakses informasi tak hanya menjadi masalah, namun juga menjadi anugerah dalam kehidupan bermasyarakat kita.

Hendrajit menyayangkan masih banyak masyarakat awam menelan tiap berita dan enggan memeriksa kebenaran dari apa yang ia lihat, dengar, dan pahami. Lebih celaka lagi, mereka menyebarkannya begitu saja tanpa tedeng aling-aling. Dari sinilah, berita bohong atau yang terkenal dengan sebutan hoaks tumbuh subur.

“Masih ada kecenderungan masyarakat banyak yang malas baca dan malas menggali informasi secara mendalam. Akhirnya menjadi objek berita-berita palsu atau hoaks,” imbuhnya.

“Masyarakat harus punya kesadaran untuk mencari informasi-informasi alternatif selain dari media mainstream. Makanya dorongan untuk terbiasa membaca ini harus tinggi,” tambahnya.(L/R1/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.