ATASI ASAP, INDONESIA KERJASAMA DENGAN LIMA NEGARA

Juru Bicara Kementerian Luar Negeri, Armanatha Nasir. Foto: Rina/MINA
Juru Bicara Kementerian Luar Negeri, . (Foto: Rina/MINA)

Jakarta, 25 Dzulhijjah 1436/9 Oktober 2015 (MINA) – Pemerintah RI akan bekerja sama dengan lima negara untuk mengatasi kasus di berbagai wilayah di Indonesia, demikian Juru Bicara Kementerian Luar Negeri () Armanatha Nasir mengatakan.

Dalam jumpa pers pekanan di Gedung Kemlu Jakarta, Armanatha yang akrab dipanggil Tata mengatakan, penting untuk bekerjasama dengan negara yang mempunyai sumber daya untuk memadamkan api dan .

“Ada lima negara yang akan bekerjasama dengan kita, yaitu Australia, Tiongkok, Malaysia, Rusia, dan Singapura,” ujar Tata.

Menurutnya, Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno LP Marsudi sudah berbicara dengan Menlu Singapura, Australia, dan Malaysia untuk membahas kerjasama dan mendapatkan bantuan dalam mengatasi titik-titik api yang masih berkembang di beberapa wilayah di Indonesia.

“Sampai dengan hari ini masih ada sekitar 110 titik api, dan di antaranya ada 11 titik api di Riau,” ungkap Tata.

Seperti diketahui, hingga kini sejumlah daerah di Indonesia masih diselimuti kabut asap tebal yang menyebabkan kegiatan masyarakat terganggu.

Kabut asap tersebut diketahui disebabkan pembakaran lahan yang dilakukan oknum tertentu. Tak hanya melakukan pemadaman pada titik api. Aparat penegak hukum juga telah menindak tegas para pemilik lahan yang diketahui membuka lahan dengan cara dibakar.(L/R04/R05)

 

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

Wartawan: Rudi Hendrik

Editor: Rana Setiawan

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.

Comments: 0