Israel Bom Gaza, Klaim Serang Komplek Bawah Tanah

Api dan asap mengepul di atas gedung-gedung di Kota Gaza pada Senin pagi, 13 Februari 2023, setelah serangan udara Israel. [Mahmud Hams/AFP]

Tel Aviv, MINA – Israel mengebom Jalur , dengan mengatakan, serangan udara itu merupakan tanggapan atas roket yang ditembakkan dari wilayah Palestina saat akhir pekan.

Beberapa ledakan dilaporkan terjadi di Gaza pada Senin dini hari (13/2/2023).

Militer Israel mengatakan telah menyerang “kompleks bawah tanah yang berisi bahan mentah yang digunakan untuk pembuatan roket milik organisasi teroris Hamas”, Al Jazeera melaporkan.

Serangan itu diluncurkan “sebagai tanggapan atas peluncuran roket hari Sabtu dari Gaza ke Israel”, tambah militer.

Tidak ada laporan langsung tentang korban. Belum ada klaim dari warga Palestina mana pun tentang dugaan peluncuran roket itu. (T/RI-1/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.