ISRAEL SERANG PEMUDA PALESTINA DI TEPI BARAT, 8 TERLUKA

(Foto: PIC)
(Foto: PIC)

, 11 Muharram 1436/24 Oktober 2015 (MINA) – Sedikitnya delapan pemuda terluka saat pasukan pendudukan Israel menyerbu Bethlehem di Tepi Barat dan Jenin, Jum’at (23//10) malam.

Sumber-sumber medis setempat mengatakan, 3 anak-anak ditembak dengan peluru karet, 5 orang lainnya menghirup gas air mata saat terjadi konfrontasi kekerasan di pintu masuk utara kota Bethlehem. Demikian The Palestinian Information Center (PIC) dikutip Mi’raj Islamic News Agency (MINA).

“Kru medis memberikan pengobatan kepada tiga anak yang menderita luka akibat terkena peluru karet dan lima orang lainnya yang menderita gangguan pernapasan akibat menghirup gas air mata,” kata Wakil Kepala Bulan Sabit Merah, Mohamed Abu Rayen.

Demo

Di hari yang sama, ratusan warga Palestina mengambil bagian dalam aksi damai yang berlangsung di Gaza untuk mendukung Masjid Al-Aqsha. Pada peristiwa itu, warga Palestina menentang aksi terorisme Israel. Juga mendesak Rezim Tel-Aviv untuk menghapus keputusan membagi Masjid Al-Aqsha bagi warga Palestina.

Pasukan pendudukan Israel secara agresif membubarkan massa, menargetkan warga Palestina tak bersenjata dengan menyemprotkan gas air mata dan menembakkan peluru karet.

Juru bicara Kementerian Kesehatan di Gaza, Dr. Ashraf Al-Qudra mengatakan, setidaknya 18 orang terluka; 11 terkena luka tembak peluru tajam, 4 orang terkena peluru karet, 3 lainnya akibat menghirup gas air mata, serta puluhan lainnya sesak napas.

“Ada 18 warga Palestina yang terluka akibat kejahatan Israel terhadap warga Palestina yang melakukan aksi damai, dan mereka merusak ambulan milik Bulan Sabit Merah,” katanya.

Untuk korban akibat serbuan Israel di wilayah lain, Al-Qudra menyebutkan, 6 warga terluka di Shujaiyah Timur, satu orang luka tembak di kaki, dua orang luka terkena peluru karet di kaki dan 3 lainnya sesak napas. (T/P011/R02)

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

Comments: 0