Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

ISRAEL TANGKAP 11 WARGA DI AL-KHALIL

Admin - Rabu, 31 Juli 2013 - 06:40 WIB

Rabu, 31 Juli 2013 - 06:40 WIB

439 Views ㅤ

Al-Khalil, Hebron, 23 Ramadhan 1434/31 Juli 2013 (MINA) – Pasukan pendudukan Israel (IOF) menangkap 11 warga palestina termasuk anak-anak di Al-Khalil, Hebron setelah menggeledah rumah mereka.

Sumber-sumber lokal mengatakan bahwa tentara Israel menangkap lima anak di Kamp Pengungsian Arub, di antara mereka dua orang berusia 14 tahun dan tiga berusia 16 tahun.

Tentara Israel masuk ke rumah warga Palestina di kamp pengungsi, tentara meneror seluruh penghuni kamp dan menembakkan gas air mata. Tentara tersebut memukuli seorang warga, Shamekh (20) dan membenturkan kepalanya ke dinding.

Tentara Israel juga menangkap seorang pemuda di kota Al-Khalil dan seorang pria berusia 35 tahun di desa Biet Ummar di sebelah utara kota Hebron setelah sebelumnya di interogasi di penjara militer ‘Etzion’.

Baca Juga: Israel kembali Serang RS Kamal Adwan, Sejumlah Fasilitas Hancur

Culik 1790 Warga Palestina Selama Enam Bulan

Sementara itu, dalam berita terkait, Pusat Studi Tahanan dan Hak Asasi Manusia Ahrar melaporkan tentara Israel menculik 1790 warga palestina dalam enam bulan pertama pada tahun ini, termasuk menculik 300 orang dan menembak 16 warga Palestina hingga meninggal.

“Puluhan perempuan, anak, lansia, baik pejabat, intelektual maupun wartawan adalah termasuk di antara korban penculikan tentara Israel,” kata Pusat Studi Ahrar seperti dilansir laman resmi Al-Qassam yang dikutip Mi’raj News Agency (MINA).

Pusat Studi tahanan Palestina itu mengatakan, penculikan terjadi di berbagai daerah di wilayah Tepi Barat, termasuk di Kota Al Quds (Yerusalem). Di samping itu, 25 kasus penculikan terjadi di Jalur Gaza, termasuk nelayan dan lima lainnya di terminal perbatasan, jumlah tertinggi kedua dilakukan di Al-Quds, kemudia Nablus.

Baca Juga: RSF: Israel Bunuh Sepertiga Jurnalis selama 2024  

Ahrar mengatakan Februari  2013 merupakan bulan dengan kasus penangkapan terbanyak, di mana Israel menculik 382 warga Palestina. Sedangkan pada Januari 2013, Israel menculik 350 warga Palestina, serta , 236 warga pada Maret,  259 warga pada April, 263 warga pada Mei, dan 300 warga pada Juni 2013.

Ahrar lebih lanjut melaporkan tentara Israel juga menculik tujuh pejabat Palestina yaitu Ahmad Attoun, Hatem Qfeisha, Abdul-Jabbar fuqaha, Imad Nofal, Basem Za’areer, Mahmud Ramahi, dan Muhammad Jamal An-Natsha.

Selanjutnya, Ahrar mengatakan tentara Israel juga menculik 33 perempuan, termasuk istri dan kerabat tahanan politik, dan 17 dari wanita yang diculik itu hingga kini masih dipenjara Israel.

Lembaga itu juga mengatakan 14 warga Palestina, termasuk 10 orang dari Tepi Barat, dan empat dari Jalur Gaza, ditembak dan dibunuh tentara Israel sejak awal tahun ini, selain dua tahanan politik Palestina yang meninggal di penjara Israel.

Baca Juga: Al-Qassam Sita Tiga Drone Israel

Terkait hal itu, Pusat Dukungan dan Hak Asasi Manusia (HAM) khusus Tahanan Palestina, Addameer melaporkan, hingga catatan Juni 2013, sekitar 4.979 warga Palestina masih berada di dalam penjara-penjara Israel tanpa tuduhan dan dakwaan yang jelas. (T/P013/P02)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Parlemen Inggris Desak Pemerintah Segera Beri Visa Medis untuk Anak-Anak Gaza

Rekomendasi untuk Anda