Bandung, 28 Rabi’ul Awwal 1438/28 Desember 2016 (MINA) – Perkumpulan Guru Madrasah (PGM) Indonesia Provinsi Jawa Barat bersama Kemenag Provinsi Jawa Barat mencanangkan Jawa Barat sebagai Provinsi Madrasah, acara ini di gelar di Gedung PUSDAI Bandung, Selasa (27/12).
Di hadapan ribuan guru madrasah se-Jawa Barat, Kepala Kanwil Provinsi Jawa Barat H.A Buchori mengatakan kegiatan ini bisa membawa madrasah dan pendidikan agama di Jawa Barat lebih maju dan memiliki keunggulan di banding provinsi lain.
“Kita bisa lebih unggul dan lebih kuat lagi pendidikan madrasahnya,” kata Buchori dalam keterangan pers Kemenag yang diterima Mi’raj Islamic News Agency (MINA).
Menurut Buchori, hal itu karena guru madrasah Se Jabar ada 138 ribu, dari jumlah itu 2 ribuan guru PNS, “Jadi mayoritas non PNS belum lagi jumlah siswa dan madrasah swastanya yang cukup banyak,” kata dia.
Baca Juga: Tim SAR dan UAR Berhasil Evakuasi Jenazah Korban Longsor Sukabumi
Buchori mengungkapkan bahwa madrasah di Jabar dikelola sebagian besar oleh masyarakat, 10 persen ditanggung pemerintah, 90 persen oleh masyarakat, belum lagi Jumlah siswa 1.748.000.
“Ini modal besar bagi guru madrasah,” tegasnya.
Sementara itu, Sekda Provinsi Jawa Barat Iwa Karniwa mengapresiasi acara ini. Menurut dia, Jawa Barat memang cukup besar dan luas secara otomatis masyarakat dalam mengelola pendidikan juga cukup banyak.
“Saya mendukung kegiatan ini, semoga pencanangan ini bisa membawa berkah sehingga jawa Barat sebagai provinsi madrasah bisa terwujud,” kata Iwa. (T/R06/RS3)
Baca Juga: BKSAP DPR Gelar Kegiatan Solidaritas Parlemen untuk Palestina
Mi’raj Islamic News Agency (MINA)