Bandar Lampung, MINA – Komunitas Berbagi (Kombi) Lampung terus menebar energi positif dengan menggelar kegiatan berbagi makan siang di sekitar pasar Punggur di tengah pandemi Covid-19.
Kegiatan diadakan pada Sabtu (18/4) dengan mengusung konsep makan siang gratis yang berbeda dari sebelumnya dengan cara prasmanan.
Selain berbagi makan siang, Kombi juga membagikan masker kepada para penerima manfaat yang belum menggunakan masker.
“Melihat kondisi sekarang ini, kami mengadakan program yang kedua kalinya, berbagi makan siang nasi kotak atau nasi bungkus. Kemarin kita juga membagikan makan siang dan masker di sekitaran pasar Punggur,” kata Nur Miftah, salah satu sukarelawan.
Baca Juga: Cuaca Jakarta Selasa Ini Mendung, Berpotensi Hujan Ringan
Ratusan kotak dan nasi bungkus makan siang dibagikan kepada pengayuh becak, kuli panggul, ojek pangkalan, dan mereka yang membutuhkan di sekitar pasar Punggur.
Salah seorang tukang becak, Suroso berterima kasih atas kepedulian sukarelawan Kombi Lampung.
“Penumpang becak sekarang sepi, jarang, sejak ada wabah korona. Terima kasih kepada sukarelawan dan donatur karena sudah berbagi nasi dan masker sehingga saya bisa menyisihkan uang makan siang untuk keluarga di rumah,” ujarnya.(R/cha/P1)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Indonesia Siap Jadi Tuan Rumah MTQ Tunanetra Internasional