Media Islam Nigeria Nobatkan Erdogan Tokoh Muslim Global 2018


Lagos, MINA – di Nigeria telah menobatkan Presiden Turki Recep Tayyip sebagai Tokoh Muslim Dunia 2018.

Muslim News Nigeria, sebuah surat kabar Islam di negara itu menilai Erdogan merupakan pemimpin dunia yang dikenal karena pembelaannya terhadap hak-hak umat Islam di seluruh dunia.

Rasheed Abubakar, Direktur Muslim News Nigeria, mengatakan bahwa pilihan Erdogan sebagai pemenang penghargaan itu adalah “tidak terbantahkan” karena pengaruh dan kekuatan yang ia miliki, baik di dunia Muslim maupun di komunitas internasional. Anadolu melaporkan, Sabtu (22/12).

Erdogan juga memiliki banyak pendukung di kalangan Muslim Nigeria, tambah Abubakar.

“Erdogan layaknya sebagai Amirul Mukminin, pemimpin terercaya, karena pembelaannya yang konsisten untuk Muslim yang tidak bersuara dan tidak berdaya di seluruh dunia. Meskipun ada kampanye fitnah oleh para penentangnya di media global,” lanjutnya.

Dia mengatakan Erdogan mengambil inisiatif dan menuduh Israel melakukan “pembunuhan yang disengaja” terhadap warga Palestina meskipun seluruh dunia Muslim diam.

“Erdogan pada beberapa kesempatan juga meminta dunia Muslim untuk melindungi Muslim Rohingya dan Uyghur di Myanmar dan Cina,” ujarnya.

“Dia tidak hanya berbicara atau berteriak untuk menutup-nutupi, tapi dia juga melaksanakannya dengan memberikan bantuan kemanusiaan bagi jutaan Muslim yang tertindas,” tambahnya.

Abubakar mengatakan, kriteria untuk memilih pemenang termasuk kampanye positif mereka tentang hak-hak Muslim di seluruh dunia.

Erdogan berada di peringkat atas bersama tokoh-tokoh Muslim berpengaruh lainnya seperti Sheikh Tamim bin Hamad Al Thani, Emir Qatar (ke-2), Pemimpin Malaysia Mahathir Mohamad (3), ulama Muslim terkenal Sheikh Yusuf Al-Qaradawi (4), dan Putra Mahkota Saudi, Muhammed Bin Salman (ke-5). (T/RS2/RS1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Wartawan: Ali Farkhan Tsani

Editor: illa

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.