Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pasukan Pendudukan Larang Shalat Isya di Masjidil Aqsa

Ali Farkhan Tsani - Senin, 9 Mei 2022 - 09:06 WIB

Senin, 9 Mei 2022 - 09:06 WIB

6 Views

Yerusalem, MINA –  Pasukan pendudukan Israel pada Ahad malam (8/5), melarang warga Muslim setempat shalat Isya di Masjidil Aqsa.

Larangan menyusul aksi dua pemuda di sekitar gerbang masuk  Bab Al-Amoud di Yerusalem, yang diduga mencoba melakukan serangan penusukan terhadap tentara Israel. Quds Press melaporkan.

Saksi mata mengatakan, tentara pendudukan menyerang orang-orang di Bab al-Amud, dan menutup daerah itu dengan penghalang besi dan pita merah.

“Tidak ada serangan penusukan di Gerbang Amoud, karena pemuda itu tidak membawa apa-apa, dan tentara pendudukan malah menembakinya,” ujar saksi mata.

Baca Juga: Israel kembali Serang RS Kamal Adwan, Sejumlah Fasilitas Hancur

Ia menambahkan, pasukan pendudukan mengangkut pemuda yang tertembak itu ke ambulans, setelah membiarkannya berdarah selama lebih dari satu jam tanpa memberinya perawatan.

Pendudukan mengklaim, dalam sebuah pernyataan, seorang pemuda menikam seorang tentara Israel, yang berada di gerbang Nablus, di sekitar gerbang Bab al-Amud. (T/RS2/P2)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: RSF: Israel Bunuh Sepertiga Jurnalis selama 2024  

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
Palestina
Palestina
Kolom