Presiden Palestina Dukung Suriah Jadi Anggota Liga Arab Kembali

Ramallah, MINA – Mahmoud Abbas mengatakan mendukung pemulihan kembali Suriah ke Liga Arab dalam tanda terbaru pemulihan hubungan regional ke ibu kota Damaskus.

Abbas membuat komentar kepada kantor berita Sputnik yang dikelola pemerintah Rusia dalam sebuah laporan yang diterbitkan pada Rabu (6/2).

“Pada prinsipnya, kami mendukung kembalinya Suriah ke Liga Arab dan kami berharap tujuan ini akan tercapai melalui konsultasi antara negara-negara Arab,” kata Abbas, demikian The New Arab melaporkan yang dikutip MINA.

Abbas juga membantah, laporan baru-baru ini bahwa ia akan mengunjungi Presiden Suriah Bashar Al Assad.

Negara-negara Arab, Lebanon dan Tunisia baru-baru ini menyerukan kembalinya Suriah ke badan regional itu.

Liga Arab menangguhkan keanggotaan Suriah pada November 2011 ketika jumlah korban tewas dalam perang saudara meningkat.

Namun, Qatar telah menolak normalisasi hubungan dengan Assad dan rencana apa pun untuk memungkinkan Suriah bergabung kembali dengan Liga Arab.

“Normalisasi dengan rezim Suriah pada tahap ini adalah normalisasi seseorang yang terlibat dalam kejahatan perang, dan ini seharusnya tidak dapat diterima,” kata Menteri Luar Negeri Qatar bulan lalu. (T/Gun/P1)

 

Mi’raj News Agency (MINA)

 

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.