Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Puluhan Warga AS Lakukan Aksi Solidaritas Palestina

Admin - Senin, 1 April 2019 - 01:47 WIB

Senin, 1 April 2019 - 01:47 WIB

6 Views ㅤ

New York, MINA – Puluhan warga AS pada Sabtu (30/3) berbaris dalam pawai yang diadakan di New York dalam aksi solidaritas untuk Palestina dan Jalur Gaza yang terkepung.

Pawai diselenggarakan di Times Square New York pada kesempatan Hari Tanah Palestina dan ulang tahun pertama March of Return di Gaza.

Para peserta membawa bendera dan plakat Palestina, mengecam Israel dan menyerukan untuk mengakhiri blokade terhadap Gaza dan bantuan AS ke Israel, demikian Palinfo melaporkan.

Beberapa peserta juga meneriakkan slogan-slogan untuk mendukung perlawanan Palestina, menggambarkannya sebagai hak yang sah.

Baca Juga: Israel kembali Serang RS Kamal Adwan, Sejumlah Fasilitas Hancur

Great Return March adalah aksi damai, tanpa kekerasan dari masyarakat Palestina yang bertujuan untuk menerapkan hak kembali bagi para pengungsi Palestina. (T/SR/RS2)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: RSF: Israel Bunuh Sepertiga Jurnalis selama 2024  

Rekomendasi untuk Anda

Kolom
Internasional
Palestina
Dunia Islam