TURKI BANTU SATU JUTA DOLAR AS UNTUK PENGUNGSI ROHINGYA

pengungsi rohingya channelnewsasia
(Channel Asia)

, 6 Sya’ban 1436/24 Mei 2015 (MINA) – Pemerintah mengalokasikan anggaran senilai satu juta dolar AS (sekitar 13 miliar rupiah) untuk membantu pengungsi Rohingya melalui badan dunia Organisasi Internasional untuk Pengungsi  IOM (The International Organization for Migration) dan Badan Tinggi PBB untuk Pengungsi (The United Nations High Commissioner for Refugees).

Sumber kepresidenan seperti disebutkan Hurriyet Daily dan dikutip Mi’raj Islamic News Agency (MINA), Ahad (24/5), Presiden Recep Tayyip mengatakan hal itu, serta menyerukan Perdana Menteri Malaysia Najib Razak untuk membicarakan solusi bagi pengungsi yang terombang-ambing di Laut Andaman

“Turki siap untuk mengambil tanggung jawab atas masalah ini,” ujar Erdogan.

Erdogan mengatakan, Turki menghargai upaya Malaysia, Indonesia dan Thailand untuk pengungsi Rohingya.

Angkatan Laut Turki telah melakukan upaya untuk menolong Muslim Rohingya yang mengapung di kapal lepas pantai Thailand dan Malaysia.

Sebelumnya kapal bantuan Angkatan Laut Turki berkoordinasi dengan Organisasi Internasional untuk Pengungsi IOM  telah melakukan pelayaran untuk menggapai Muslim Rohingya di lautan.(T/P4/R05)

 

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

 

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.

Comments: 0