Gaza, MINA – Jumlah warga Palestina yang Syahid akibat serangan udara pendudukan Israel di kota Al-Zawayda, Gaza tengah pada, Sabtu (11/5) telah meningkat menjadi 26 orang, mayoritas korban adalah anak-anak dan perempuan.
Dikutip dari WAFA, menurut sumber medis setempat menunjukkan bahwa 26 orang tewas akibat serangan udara pendudukan yang menargetkan rumah keluarga Al-Lawh dan Al-Khatib di Al-Zawayda.
Otoritas kesehatan di Gaza mengkonfirmasi bahwa jumlah korban tewas warga Palestina akibat serangan Israel sejak 7 Oktober telah meningkat menjadi 34.971 korban jiwa, dengan tambahan 78.641 orang luka-luka. Mayoritas korbannya adalah perempuan dan anak-anak.
Sementara itu, tim ambulans dan penyelamat masih belum dapat menjangkau banyak korban dan mayat yang terperangkap di bawah reruntuhan atau tersebar di jalan-jalan di wilayah yang diserang, karena pasukan pendudukan Israel terus menghalangi pergerakan tim ambulans dan pertahanan sipil.[]
Baca Juga: Tim Medis MER-C Banyak Tangani Korban Genosida di RS Al-Shifa Gaza
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Laba Perusahaan Senjata Israel Melonjak di Masa Perang Gaza dan Lebanon