Kathmandu, 1 Ramadhan 1436/18 Juni 2015 (MINA) – Organisasi kemanusiaan Muslim, Human Appeal International (HAI) Australia mengirim bantuan untuk 600 keluarga korban gempa bumi di Nepal beberapa bulan lalu.
Bantuan langsung diawasi oleh Direktur HAI, Bashar Al-Jamal, disalurkan di Kathmandu, Kirtipur dan Desa Ghyalchok, demikian Onislam melaporkan yang dikutip Mi’raj Islamic News Agency (MINA).
Gempa yang merenggut nyawa 8000 orang itu, menyisakan kehancuran tempat tinggal penduduk setempat dan banyak warga yang mengungsi. Tidak hanya itu, bantuan juga disalurkan di Kirtipur, 15 km dari Kathmandu.
Beberapa bantuan telah sampai ke warga Nepal, di antaranya tim medis Indonesia, Medical Emergency Rescue Committee (MER-C) dan Perhimpunan Penempuh Rimba dan Pendaki Gunung (WANADRI) yang terdiri dari sembilan relawan pada Kamis (17/5) lalu, juga organisasi kemanusiaan lainnya.
Baca Juga: Presiden Korea Selatan Selamat dari Pemakzulan
Sindhupalcowk adalah kota di barat laut Kathmandu. Untuk mencapai ke wilayah tersebut dibutuhkan waktu enam jam perjalanan darat (mobil) dari kathmandu, dan untuk mencapai desa-desa itu diperlukan waktu tiga jam perjalanan mobil dari Sindhupalcowk.
Kota Kathmandu (dalam bahasa Sansekerta berarti kuil kayu), yang terletak di Lembah Kathmandu di pegunungan Himalaya, dekat Sungai Vishnumati, hanya berkisar empat juta jiwa.
Kota ini berdiri di ketinggian sekitar 1.400 meter (4.600 kaki) di lembah berbentuk mangkuk di Nepal tengah yang dikelilingi oleh empat gunung besar, yaitu: Shivapuri, Phulchowki, Nagarjun dan Chandragiri.
Nepal, masuk dalam salah satu daftar negara termiskin di dunia dengan sumber mata pencaharian mayoritas warganya adalah pertanian dan perdagangan. Dari hasil perdagangannya, Nepal tercatat memiliki pendapatan perkapita sebesar US$ 1.200 di tahun 2010 dengan GDP US$ 151,1 Miliar pada tahun yang sama.(T/P004)
Baca Juga: Jumat Pagi Sinagog Yahudi di Meulbourne Terbakar
Mi’raj Islamic News Agency (MINA)
Baca Juga: Taliban Larang Pendidikan Medis Bagi Perempuan, Dunia Mengecam