Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Aa Gym : Cinta Dan Benci Sama Dengan Amal Shalih

Hasanatun Aliyah - Rabu, 26 Oktober 2016 - 20:43 WIB

Rabu, 26 Oktober 2016 - 20:43 WIB

384 Views

(Foto : Aa Gym/ MINA)

Cibubur, 25 Muharram 1438/ 26 Oktober 2016 (MINA) – Da’i terkemuka Indonesia Abdullah Gymnastiar atau biasa disapa Aa Gym mengatakan, cinta dan benci karena Allah sama saja dengan amal shalih.

Menurutnya, mencintai seseorang bisa sengsara, bisa juga bahagia tergantung bagaimana meniatkannya, ujarnya saat mengisi Tabligh Akbar dengan tema “Benci dan Cinta Karena Allah”, di Masjid Al-Ittihad, Legenda Wisata, Cibubur, Rabu (26/10).

“Niatkan dengan ikhlas semuanya karena Allah,” kata Aa Gym.

Ia menjelaskan, ciri-ciri orang ihklas itu melakukan suatu amalan tanpa pamrih.

Baca Juga: Prediksi Cuaca Jakarta Akhir Pekan Ini Diguyur Hujan 

“Allah bersamamu. Allah melihatmu. Allah menjadi saksi atas apa yang kamu lalukan,” lanjutnya

Ia memaparkan, setiap yang dilakukan harus didasari karena Allah, jangan mengharap pujian dari orang, karena pujian itu membahayakan.

“Demi Allah! dipuji dan dikagumi itu lebih berbahaya. Orang yang terlalu banyak dipuji bisa mabuk pujian, orang yang mabuk bisa hilang akal, sehingga akan melakukan segala cara hanya untuk mengharap pujian,” imbuhnya.

Ia menambahkan, semua yang ada di dunia dan akhirat hanya milik Allah, dan Allahlah tempat kembali. (L/M013/Mar/P4)

Baca Juga: Menag Tekankan Pentingnya Diplomasi Agama dan Green Theology untuk Pelestarian Lingkungan

Mi’raj Islamic News Agency

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
Kolom
Tausiyah
Tausiyah
Tausiyah
Indonesia
Indonesia
MINA Preneur
Sosok
Kolom