Adhyaksa Dault: Kerjasama Pesantren-Pramuka Tingkatkan Kualitas Ketakwaan Generasi Muda

Ketua Kwartir Nasional (Kwarnas) Gerakan Pramuka Adhyaksa Dault. foto: (dok)
Ketua Kwartir Nasional () Gerakan Adhyaksa .(Foto: dok)

Jakarta, 4 Jumadil Awwal 1437/12 Februari 2016 (MINA) – Kwartir Nasional (Kwarnas) Gerakan Pramuka berencana akan melakukan kerjasama dengan pondok dalam pelatihan bagi tenaga pelatih pramuka bagi santri dan madrasah.

Adhyaksa Dault, Ketua Kwarnas Gerakan Pramuka mengatakan bahwa program untuk memberikan perhatian khusus kepada pramuka di madrasah dan pondok pesantren itu akan segera direalisasikan dalam waktu dekat.

“Insya Allah, dalam waktu dekat ini kita lakukan. Akhir bulan,” tegasnya kepada Mi’raj Islamic News Agency (MINA) di Masjid Istiqlal, Jakarta, Jum’at (12/2).

Menurutnya kerjasama itu sangatlah penting untuk mencetak generasi yang lebih baik guna meningkatkan ketaqwaan.

Pramuka adalah kader bangsa yang siap bekerja di mana saja serta dalam kondisi apapun juga media belajar yang sangat efektif dan wahana bagi pembentukan karakter generasi muda bangsa.

“Tujuannya membentuk karakter agar generasi muda lebih berkualitas. Selain taat beribadah. LGBT, narkoba, mau dilawan pakai apa kalau bukan iman yang tinggi,” imbuhnya.

Adhyaksa mengatakan bahwa pesantren itu ujung tombak untuk menyelamatkan bangsa, peran pesantren sendiri dalam kemerdekaan sangat besar.

“Lihat pahlawan-pahlawan, HOS Cokroaminoto, Ahmad Dahlan, KH. Hasyim Asyari, mereka dari pesantren semua,” ujarnya.

Adyakhsa menambahkan, kerjasama Gerakan Pramuka dengan pesantren juga meliputi peningkatan kualitas pesantren, keahlian pertahanan, serta kemandirian.(L/M09/R05)

 

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.