Amsterdam, MINA – AFC Ajax tertinggal 0-1 di babak pertama dari tamunya SL Benfica pada laga Liga Champions 2025/2026 di Johan Cruijff ArenA, Amsterdam Rabu (26/11) dini hari WIB.
Samuel Dahl (26) menjadi pencetak gol tunggal di babak pertama yang membuat skuad As Aguias (Si Elang) unggul sementara.
Pertandingan babak kedua dimulai.
Peluang yang terbuang percuma
Baca Juga: Ajax vs Benfica: Si Elang Gol, Jose Mourinho Dingin di Babak Pertama
Kick-off babak kedua dimulai dari kaki pemain de Godenzonen (Putra-Putra Dewa), tim tuan rumah.
Ajax berusaha mengendalikan permainan dengan penguasaan bola. Pada menit ke-50, Rayane Bounida (43) melakukan tendangan on target dari luar kotak penalti. Namun, masih ditepis ke atas oleh kiper Anatoliy Trubin (1).
Kemudian dua peluang sepak pojok di dapat Ajax, tetapi untung belum berpihak.
Pada menit ke-52, permainan bola satu-dua oleh para pemain Ajax mampu menembus pertahanan Benfica.
Baca Juga: Dua Gol Benzema Gagal Selamatkan Al-Ittihad di Liga Champions Asia
Umpan Wout Weghorst (25) membuat Davy Claassen (18) one-on-one dengan kiper Trubin.
Namun, penyesalan datang belakangan karena tendangan Claassen malah melebar, enggan lurus ke gawang. Itu menjadi peluang terbaik Putra-Putra Dewa yang terbuang percuma.
Hingga menit ke-70, skor belum berubah. Penguasaan bola Putra-Putra Dewa belum mampu memberikan hasil. Ajax berulang kali mendapat peluang tendangan sudut, tetapi para pemain tim Portugal selalu mengusir bola untuk menjauh.
Bombardir satu menit
Baca Juga: Tidak Lekang Dimakan Usia, Cristiano Ronaldo Cetak Gol Salto Spektakuler
Pada menit ke-72, tim tamu yang justru bergerak mengancam gawang Ajax.
Amar Dedic (17) yang mendapat umpan tarik dari Fredrik Aursnes (8), melakukan tendangan keras jarak dekat ke gawang Ajax. Namun, bola masih lurus kepada kiper Vitezslav Jaros (1). Gagal.
Setelah itu, selama satu menit, Si Elang membombardir pertahanan Putra-Putra Dewa. Namun, belum ada keberuntungan kedua.
Barulah pada menit terakhir waktu normal, skuad Si Elang Portugal keberuntungan keduanya.
Baca Juga: Arsenal vs Tottenham Hotspur: Eze Hattrick, Richarlison Gol Spektakuler
Keberuntungan kedua Si Elang
Berawal dari pergerakan Leandro Barreiro (18), kemudian mengoper kepada Fredrik Aursnes (8), lalu dia mengirim umpan terobosan kembali kepada Barreiro.
Pemai nasal Luksemburg itu berlari melewati lini belakang Ajax, membuatnya berhadapan langsung dengan kiper tuan rumah. Tendangan kerasnya kemudian gagal dibendung oleh kiper Vitezslav Jaros.
Gol. Skor 0-2. SL Benfica semakin pasti menuju kemenangan pertamanya di Liga Champions 2025/26.
Baca Juga: Arsenal vs Tottenham Hotspur: The Gunners Hajar Spurs 2 Gol di Babak Pertama
Tidak lama kemudian, wasit Sven Jablonski meniup peluit panjang.
Si Elang Portugal pun menang dan mencuri poin penuh dari Putra-Putra Dewa.
Hasil itu mendongkrak Benfica naik ke posisi 28 klasemen sementara, meninggalkan Ajax terpuruk di dasar klasemen. []
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Bali United vs Persis Solo: Benteng Laskar Sambernyawa Terlalu Kuat
















Mina Indonesia
Mina Arabic