Washington, 27 Rabi’ul Awwal 1436/18 Januari 2015 (MINA) – Kementerian Pertahanan Amerika Serikat akan menggirim 400 orang instruktur mliter ke Timur Tengah untuk melatih kelompok-kelompok oposisi moderat Suriah, dalam rangka perang melawan ISIS.
“Jumlah ini mungkin meningkat menjadi 1.000 instruktur pada waktunya sesuai dengan kebutuhan,” kata Juru Bicara Pentagon, Elissa Smith dalam sebuah pernyataan.
Ia menjelaskan, para instruktur dan staf pendukung akan memberi pelatihan di Arab Saudi, Turki dan Qatar, yang direncanakan akan dimulai pada awal musim semi. Demikian laporan Middle East Monitor (MEMO) dikutip Mi’raj Islamic News Agency (MINA). Ahad.
Pada tahun lalu, AS mengumumkan sebuah program pelatihan dan mempersenjatai oposisi Suriah untuk memungkinkan mengalahkan ISIS.
Arab Saudi, Qatar, dan Turki mengumumkan mereka siap menjadi tuan rumah pelatihan militer dimaksud.
Baca Juga: Joe Biden Marah, AS Tolak Surat Penangkapan Netanyahu
Amerika Serikat diperkirakan akan melatih 5.000 orang dari kelompok oposisi Suriah yang moderat, dengan tujuan menjadi siap bertugas di lapangan dalam waktu satu tahun.
Pentagon mengalokasikan dana 5 milyar dolar AS untuk program tersebut sebagai bagian dari anggaran Kementerian Pertahanan senilai 64 miliar AS dolar yang disetujui Kongres akhir tahun 2014 lalu. (T/P002/P2)
Mi’raj Islamic News Agency (MINA)
Baca Juga: DK PBB Berikan Suara untuk Rancangan Resolusi Gencatan Genjata Gaza