Al-Busyra Basnur: Pemuda Indonesia Berperan Penting Dalam Perjuangan Kemerdekaan Palestina

, 9 Rajab 1437/19 April 2016 (MINA) – Direktur Diplomasi Publik Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia, Al-Busyra Basnur mengatakan bahwa pemuda Indonesia memainkan peranan yang sangat penting dalam perjuangan kemerdekaan Palestina.

“Pemuda Indonesia berperan penting dalam perjuangan kemerdekaan Palestina ini terbukti dengan adanya hasil nyata wujud kepedulian terhadap Palestina yang diemban oleh kegiatan non kepemerintahan melibatkan komunitas dan para tokoh-tokoh agama maupun non agama serta masyarakat dan mahasiswa dalam mendukung kemerdekaan Palestina,”ujar Basnur kepada Mi’raj Islamic News Agency (MINA) disela acara Peringatan 61 Tahun Konferensi Asia Afrika () di Museum KAA Bandung, Selasa (19/4).

muda, harus memainkan perannya nya disini, memahami arti penting kemerdekaan bagi rakyat Palestina,” tambahnya.

Seminar bertema “Semangat Bandung untuk Palestina” ini merupakan rangkaian acara Peringatan 61 Tahun KAA yang mendukung terwujudnya kemerdekaan Palestina.

“Acara ini diselenggaran karena kita ingin memberikan suatu pemahaman yang lebih kepada generasi muda terhadap makna dan pentingnya spirit dari Bandung yang dicanangkan sejak 1975 untuk mewujudkan kemerdekaan Palestina,” kata Basnur.

Dia mengat6akan, Indonesia terus mengupayakan penggalangan dukungan terus menerus kepada Palestina hingga terwujudnya kemerdekaan melalui aksi-aksi nyata.

Indonesia dalam upaya mewujudkan kemerdekaan Palestina, lanjut dia, juga berupaya menjadi inisiator dan penggerak untuk menyelesaikan permasalahan di kawasan Timur Tengah itu.

“Melihat acara yang baru-baru ini diadakan yaitu KTT LB OKI, dan kemudian dibangunnya Konsulat Kehormatan Indonesia di Ramallah, jelas merupakan bukti nyata dan begitu penting peran Indonesia di masa lalu, sekarang, dan mendatang,” tegasnya.

Konferensi Asia Afrika atau dikenal pula Konferensi Bandung menjadi momen penting bagi sebagian negara-negara di dunia, terutama negara Asia-Afrika.

Tiap tahunnya konferensi yang menjadi titik tolak penghapusan kolonialisme itu selalu diperingati. Pada Peringatan 61 Tahun KAA kali ini, berbagai acara digelar di Museum KAA Bandung sejak 17 April-1 Mei 2016.(L/P007/R05)

 

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.