Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Al-Qassam Umumkan Serangan Darat di Belakang Perbatasan Israel

Ali Farkhan Tsani - Senin, 30 Oktober 2023 - 07:11 WIB

Senin, 30 Oktober 2023 - 07:11 WIB

27 Views

Foto ilustrasi sayap militer Hamas, Brigade Izzuddin Al-Qassam. Sumber: Arsip

Gaza, MINA – Pasukan Brigade Al-Qassam, sayap militer Gerakan Perlawanan Islam Hamas, mengumumkan melancarkan operasi pendaratan di belakang garis perbatasan Israel, di sebelah barat penyeberangan Erez, untuk menghabisi tentara pendudukan Israel.

Al-Qassam mengatakan dalam sebuah pernyataan pada hari Ahad (29/10), serangan darat balasan telah dimulai dengan operasi di belakang garis barat Erez.

“Pejuang perlawanan berhasil menembus perbatasan dan menembakkan senjata anti-tank ke kendaraan Israel,” bunyi pernyataan.

Pernyataan menambahkan, pejuang Palestina berhasil menewaskan sejumlah tentara di dalam kendaraan yang menjadi sasaran.

Baca Juga: Tentara Israel Cemas Jumlah Kematian Prajurit Brigade Golani Terus Meningkat

Bentrokan bersenjata kembali terjadi di dekat pagar pemisah, lanjutnya.

Al-Qassam menegaskan, pasukannya juga berhasil membombardir situs Zionis di Erez dengan mortir dan roket untuk memutus dukungan terhadap kendaraan yang terbakar di sekitar lokasi tersebut.

Sementara itu, radio tentara pendudukan Israel mengumumkan berakhirnya bentrokan di penyeberangan Erez.

Sebelumnya, Brigade Al-Qassam mengumumkan bahwa mereka menargetkan kendaraan Israel yang menembus barat laut Jalur Gaza.

Baca Juga: Anakku Harap Roket Datang Membawanya ke Bulan, tapi Roket Justru Mencabiknya

Al-Qassam mengindikasikan dalam postingan di akunnya di platform Telegram bahwa brigadenya menyerang kendaraan Israel yang menembus barat laut Gaza dengan mortir kaliber berat.

Pernyataan menyebutkan, anggota Al-Qassam menargetkan dua tank pasukan yang menyerang barat laut Gaza, dan membakarnya. (T/RS2/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Tim Medis MER-C Banyak Tangani Korban Genosida di RS Al-Shifa Gaza

Rekomendasi untuk Anda

Internasional
Palestina
Palestina
Palestina