Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

ALIANSI SDF BERKOORDINASI DENGAN AS LAWAN ISIS

Rudi Hendrik - Senin, 9 November 2015 - 17:20 WIB

Senin, 9 November 2015 - 17:20 WIB

617 Views

Juru bicara resmi aliansi Pasukan Demokrasi Suriah (SDF) Kolonel Talal Ali Silo. (Foto: ARA News)

Juru bicara resmi aliansi Pasukan Demokrasi <a href=

Suriah (SDF) Kolonel Talal Ali Silo. (Foto: ARA News)" width="300" height="225" /> Juru bicara resmi aliansi Pasukan Demokrasi Suriah (SDF) Kolonel Talal Ali Silo. (Foto: ARA News)

Hasakah, 27 Muharram 1437/9 November 2015 (MINA) – Juru bicara resmi aliansi Pasukan Demokrasi Suriah (SDF) mengatakan, pasukannya berkoordinasi dengan koalisi internasional pimpinan Amerika Serikat (AS) dalam melawan Islamic State (ISIS/Daesh).

“Pasukan kami berkoordinasi dengan koalisi pimpinan AS di setiap langkah dalam operasi anti-ISIS di Hasakah,” kata Kolonel Talal Ali Silo yang juga komandan kelompok Jaish Al-Thuwar di Hasakah.

Dalam sebuah wawancara eksklusif dengan ARA News yang dikutip Mi’raj Islamic News Agency (MINA), Senin (9/11), Silo mengatakan, mereka melakukan koordinasi tingkat tinggi dengan koalisi internasional di setiap langkah selama pertempuran melawan ISIS.

“Perlindungan udara yang disediakan oleh koalisi pimpinan AS memfasilitasi kemajuan kami terhadap kelompok teror di lapangan,” katanya.

Baca Juga: Israel Hancurkan Infrastruktur Sipil, Bom Bandara Sanaa di Yaman

“Tujuan utama dari pasukan kami adalah untuk menghilangkan ISIS dan membebaskan wilayah yang diduduki,” kata juru bicara aliansi Kurdi-Arab SDF itu.

Silo menambahkan, setelah menyelesaikan misi di Hasakah, pasukannya akan bergerak ke markas ISIS di Raqqa atau utara Aleppo.

Pekan lalu, SDF memulai kampanye militer besarnya di pedesaan timur Hasakah, khususnya di sekitar kota yang dikuasai ISIS dekat perbatasan Irak.

Pasukan SDF telah membebaskan lebih 35 desa dan beberapa stasiun gas dari ISIS selama hampir satu pekan operasi.

Baca Juga: Usai Serangan Rudal Yaman, Israel Hentikan Semua Penerbangan di Ben Gurion

SDF adalah aliansi dari pasukan Kurdi YPG dan YPJ, Dewan Militer Suriah, kelompok suku Arab Al-Sanadeed, Brigade Al-Jazeera, kelompok Batalyon Jaish Al-Thuwar dan Burkan al-Furat. (T/P001/R02)

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

Baca Juga: Freedom Flotilla, Kapal Bantuan ke Gaza Diserang Drone di Perairan Internasional

Rekomendasi untuk Anda

Internasional
Internasional
Dunia Islam