Anak-Anak Palestina Sering Melempari Tentara Israel, 21 Anak Ditangkap

Yerusalem, MINA – Pasukan pendudukan melancarkan operasi penangkapan di desa Issawiya di timur laut Yerusalem yang diduduki Senin (23/9). Operasi yang dilakukan saat menjelang waktu fajar itu, menangkap 21 di bawah umur dan beberapa pemuda.

Pasukan Israel seringkali menargetkan penangkapan anak-anak yang masih di bawah umur. Israel berdalih anak-anak Palestina sering melakukan pelemparan batu terhadap tentara, termasuk penyerangan bentuk lainnya sehingga harus diamankan

Menurut sumber yang dikutip Safa, anak-anak di bawah umur yang ditangkap diidentifikasi sebagai, Mohammed Fawzi Obeid, Diaa Ayman Obeid, Sufian Nasser Mahmoud, Mohamed Nasser Mahmoud, Akram Fadi Eisheh, Zayed Ajlouni, Mohab Rajab Obeid, Waseem Eyad Dari, Ali Jamal Badr, Bassel Mohammed Darbas, Qusay Mohammad Darbas, Haro Mohammad, Rashad Abu Riyaleh, Mahmoud Jamal Attia.

Ikut ditangkap oleh Israel, saudara-saudara Issa dan Hamza Mohammed Nasser, Rashad Amjad Nasser, Waseem Nayef Obaid, Samir Akram Attia, saudara-saudara Mohammed dan Mahmoud Abdullah Dari.

Pasukan Israel menyerahkan surat panggilan kepada keluarga Mahmoud Mohammed Rashad yang berusia 10 tahun. (T/B05/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Wartawan: Zaenal Muttaqin

Editor: Ismet Rauf

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.