ANAK-ANAK GAZA SERUKAN MASYARAKAT INTERNASIONAL HENTIKAN KEJAHATAN ISRAEL

(Foto: Al-Ray)
Sekelompok bocah menggelar aksi damai, Selasa (13/10), menyerukan masyarakat dunia menghentikan kejahatan terhadap anak-anak .(Foto: Al-Ray)

Gaza, 1 Muharram 1437/14 Oktober 2015 (MINA) – Sekelompok bocah Gaza menggelar aksi damai, Selasa (13/10), di depan tenda pemakaman seorang anak, Rahaf Hassan (2), yang meninggal bersama dengan ibunya yang sedang hamil tiga hari lalu, setelah serangan udara Israel membom rumah mereka di lingkungan Al-Zaitoon di Gaza.

Anak-anak Gaza itu menyampaikan pidato dalam tiga bahasa yaitu Arab, Inggris dan Perancis, menyerukan masyarakat internasional untuk mengambil tindakan serius terhadap kejahatan Israel, terutama menargetkan anak-anak di rumah mereka, demikian Kantor Berita Palestina Al-Ray melaporkan sebagaimana dikutip Mi’raj Islamic News Agency (MINA).

Anak-anak itu juga meminta masyarakat internasional untuk segera campur tangan menghentikan agresi Israel terhadap rakyat Palestina di Tepi Barat, Gaza dan wilayah pendudukan Israel pra-1948, meyakinkan pada hak-hak mereka untuk mendapatkan keperluan hidup, bermain dan pendidikan.

Dalam aksi damai berdiri yang digelar Kementerian Informasi Palestina di Gaza, anak-anak menyerukan untuk membuka penyelidikan internasional yang mendesak mengenai pembunuhan Rahaf Hassan (2), dan ibunya, serta membawa Israel ke pengadilan atas kejahatan yang dilakukan terhadap keluarga tersebut dan keluarga Palestina lainnya.

Dalam konteks yang sama, anak-anak Gaza menunjukkan kepada perlunya mendokumentasikan kejahatan yang dilakukan Otoritas Pendudukan Israel untuk mengekspos kejahatan mereka kepada dunia, terutama tindakan brutal terhadap anak-anak Palestina.

Anak-anak mencatat bahwa pembunuhan Rahaf Hassan bukanlah kejahatan pertama atau terakhir. Merka juga menyerukan masyarakat dunia harus mengakhiri serangan gencar Israel terus menerus terhadap anak-anak di Palestina, menarik organisasi hak asasi manusia untuk membawa kasus di depan Pengadilan Pidana Internasional guna mengadili Israel.(T/R05/P2)

 

Mi’raj Islamic News Ahency (MINA)

 

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.

Comments: 0