Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Angelina Jolie Kunjungi Pengungsi Suriah di Irak

Rudi Hendrik - Senin, 18 Juni 2018 - 01:01 WIB

Senin, 18 Juni 2018 - 01:01 WIB

9 Views

Ikon Hollywood sekaligus utusan khusus organisasi pengungsi PBB (UNHCR) Angelina Jolie bercengkerama dengan keluarga Irak yang terlantar di Mosul, Sabtu, 16 Juni 2018. (Foto: UNHCR)

Mosul, MINA – Ikon Hollywood sekaligus utusan khusus organisasi pengungsi PBB (UNHCR) Angelina Jolie mengunjungi sebuah kamp pengungsi Suriah di Irak utara pada Ahad (17/6) pagi.

Kunjungan itu bertujuan menghidupkan kembali upaya dukungan bagi mereka yang terkena dampak konflik selama bertahun-tahun.

Di kamp Domiz ia bertemu dengan 33.000 pengungsi dari konflik Suriah selama tujuh tahun, demikian The New Arab melaporkan.

Sehari sebelumnya, Jolie telah bertemu dengan keluarga-keluarga yang terlantar dan berjalan melalui jalan-jalan yang dibom di kota Mosul, yang dibebaskan dari kontrol ISIS kurang dari setahun yang lalu.

Baca Juga: Joe Biden Marah, AS Tolak Surat Penangkapan Netanyahu

Pertempuran di Mosul disebut oleh PBB sebagai pertempuran kota terbesar dan terpanjang sejak Perang Dunia II.

“Ini adalah kehancuran terburuk yang pernah saya lihat selama bertahun-tahun bersama UNHCR,” kata Jolie dalam pernyataan PBB.

“Orang-orang di sini telah kehilangan segalanya, rumah mereka hancur. Mereka miskin. Mereka masih dikelilingi oleh mayat di reruntuhan,” tambahnya.

Aktris ini mengungkapkan kekagumannya pada kemampuan warga Mosul untuk melanjutkan kehidupan mereka.

Baca Juga: Inggris Hormati Putusan ICC, Belanda Siap Tangkap Netanyahu

Ia menyeru masyarakat internasional untuk tidak melupakan nasib para korban konflik. (T/RI-1/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Guido Crosseto: Kami akan Tangkap Netanyahu Jika Berkunjung ke Italia

Rekomendasi untuk Anda

Internasional
Palestina
Internasional
Dunia Islam
Internasional
Timur Tengah