Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

ANTARA Lampung Siap Sebarkan Informasi Terkait Palestina

Nur Hadis Editor : Ali Farkhan Tsani - 19 detik yang lalu

19 detik yang lalu

0 Views

Bandar Lampung, MINA – Lembaga Kantor Berita Antara Biro Lampung siap menyebarkan informasi terkait Palestina kepada masyarakat. Demikian Kabiro Antara Lampung, Sasha Satyagraha, saat menerima kunjungan Panitia Daurah Akbar Baitul Maqdis Aqsa Working Group (AWG) di Bandar Lampung, Senin (18/11).

“Antara siap memberikan informasi kepada masyarakat Lampung tentang segala kegiatan yang berkaitan dengan Palestina. Apalagi Pak Bayu (Antara Jakarta) telah mengarahkan apa yang berkaitan dengan Palestina harus didukung,” katanya.

Selain itu, lanjut Sasha, hal itu sejalan juga dengan kebijakan pemerintah yang sangat mendukung Palestina.

Sementara Penanggung Jawab Daurah AWG, Ali Farkhan Tsani yang hadir bersama Panitia Pelaksana Daurah, dalam penyampaiannya menekankan urgensi edukasi dan literasi terkait Palestina di masyarakat, terutama generasi muda.

Baca Juga: Pesantren Al-Fatah Lampung dan AWG Kembangkan Literasi Kepalestinaan

“Indonesia mempunyai potensi besar untuk menjadi pendukung utama pembebasan Baitul Maqdis dan Palestina. Ini perlu edukasi dan peningkatan literasi untuk memperkuat perjuangan berdasarkan ilmu,” katanya.

Ke depan harapannya, kata Ali Farkhan AWG dan juga jaringan Ponpes Al-Fatah bisa berkolaborasi dengan Antara dalam setiap kegiatan, utamanya yang berkaitan dengan literasi terkait Al-Aqsa dan Palestina.

Dalam kaitan itu, AWG akan menggelar Daurah Akbar Internasional Baitul Maqdis di Masjid An-Nubuwwah, Kompleks Pondok Pesantren Al-Fatah Al-Muhajirun, Negararatu, Natar, Lampung Selatan, pada Jumat-Ahad, 22-24 November 2024.

Rangkaian kegiatan daurah tersebut akan berlangsung di masjid terbesar Provinsi Lampung, dan para peserta akan menginap selama tiga hari di perkampungan Islami Al-Muhajirun Pesantren Al-Fatah Lampung.

Baca Juga: Cuaca Jakarta Senin Ini Beragam, Mulai dari Berawan Hingga Hujan Ringan

Kegiatan tersebut akan menghadirkan Guru Besar Geopolitik Internasional dan Ilmu Baitul Maqdis asal Palestina dan Guru Besar Social Science University of Ankara, yang juga anggota Royal Historical Society Inggris, Syaikh Prof. Dr. Abd Al-Fattah Muhammad El-Awaisi.

Daurah tersebut bersifat terbuka untuk umum, dengan materi terdiri dari: Kajian Ayat-Ayat Baitul Maqdis, Lingkaran Keberkahan Baitul Maqdis, Roadmap Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi Wasallam dalam Pembebasan Baitul Maqdis, Geopolitik Dunia Islam terkait Palestina, Kemenangan Satu Tahun Thufanul Aqsa, Hubungan Indonesia dan Palestina, dan Urgensi Kesatuan Umat Islam.

Calon peserta yang ingin mengikuti Daurah Baitul Maqdis dapat mendaftar melalui tautan berikut: https://bit.ly/DAI-BM-BSP2024. Untuk informasi lebih lanjut dan konfirmasi pendaftaran, peserta pria dapat menghubungi Admin Panitia di nomor WhatsApp 0821-8022-4168 (Iwan), sedangkan peserta wanita di nomor WhatsApp 0857-8974-5766 (Arini). []

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: AWG Tasikmalaya Gelar Long March Gerak Jalan Cinta Al-Aqsa

Rekomendasi untuk Anda

MINA Millenia
Kolom
MINA Preneur
MINA Health
Tausiyah