Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Aqsa Working Group Gelar Pameran Foto di Acara “Story of the Stolen Land”

sri astuti - Jumat, 15 Desember 2023 - 19:18 WIB

Jumat, 15 Desember 2023 - 19:18 WIB

20 Views

Jakarta, MINA – Lembaga Kepalestinaan Aqsa Working Group (AWG) menggelar pameran foto sebagai bagian dari rangkaian acara Story of the Stolen Land yang digelar oleh Friends of Palestine Indonesia bersama lembaga Barokah Shalawat, di Jakarta, Jumat (15/12).

Acara ini digelar sebagai bentuk kepedulian terhadap rakyar Palestina yang selama dua bulan, sejak 7 Oktober 2023 telah mengalami genosida oleh Pendudukan Israel.

Penanggungjawab Pameran Foto AWG, Ja’far Shidqi Al-Mubarok mengatakan foto-foto yang dipamerkan dalam kesempatan ini di antarannya foto Komplek Masjidil Aqsa, foto dokumentasi Deklarasi Balfour, foto peristiwa Nakbah, Foto situasi yang menunjukkan genosida di Jalur Gaza serta foto para pendiri faksi-faksi besar di Palestina.

Ja’far mengatakan, pameran foto ini bertujuan agar masyarakat umum dapat memahami peristiwa yang terjadi di Gaza dan Palestina lewat foto.

Baca Juga: MAN 2 Kota Pekalongan Didorong Perkuat Jurusan Keagamaan

“Masih ada yang bertanya mengapa Hamas tiba-tiba melakukan serangan pada 7 Oktober. Nah lewat pameran ini kami ingin memberi pemahaman kepada masyarakat bahwa pejuang itu tidak tiba-tiba menyerang tetapi memang sudah sejak lama Zionis Yahudi menduduki bahkan mengusir rakyat Palestina dari tanah mereka,” katanya.

Selain pameran foto, Acara “Story of the Stolen Land” ini juga diisi dengan beberapa rangkaian acara lainya; pameran literasi, diskusi dengan sejumlah tokoh, influencer dan pegiat Palestina, auction for charity serta pertunjukkan seni. (L/R7/P1)

 

 

Baca Juga: Peristiwa Alam yang Disebutkan dalam Al-Qur’an Jadi Acuan Relawan Kebencanaan

Mi’raj News Agency (MINA)

 

 

Baca Juga: UAR Korwil Jabodetabek Banten Gelar Rapat Kerja 2025

Rekomendasi untuk Anda