Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

AWG Biro Lampung Gelar Aksi Pengibaran Bendera Indonesia dan Palestina

Habib Hizbullah - Kamis, 21 April 2022 - 05:50 WIB

Kamis, 21 April 2022 - 05:50 WIB

4 Views

Al-Muhajirun, Lampung Selatan, MINA – Aqsa Working Group (AWG) Biro Lampung bersama seluruh santri Pondok Pesantren Shuffah Hizbullah dan Madrasah Al-Fatah Lampung mengadakan aksi pengibaran bendera Indonesia dan Palestina sekaligus menyorakkan yel-yel Al-Aqsa, Rabu (20/4).

Aksi yang digelar di halaman Masjid An-Nubuwwah, Kompleks Ponpes Shuffah Hizbullah dan Madrasah Al-Fatah Lampung, Negararatu, Natar, Lampung Selatan tersebut digelar sebagai bentuk kepedulian dan dukungan terhadap Masjidil Aqsa.

Di samping itu juga sebagai bentuk kecaman terhadap tindakan Zionis Israel atas serangan yang dilakukannya terhadap jama’ah Masjid Al-Qibli, di Masjid Al-Aqsa beberapa waktu lalu dan berbagai serangan yang mereka lakukan terhadap rakyat Palestina.

Pembina Ponpes Al-Fatah Lampung Sekaligus Pembina AWG Biro Lampung, Abdullah Mutholib dalam sambutannya mengatakan, Al-Aqsa di bumi Palestina kembali menangis atas tindakan kedzaliman zionis terhadap hamba-hamba Allah yang sedang khusyuk melaksanakan ibadah.

Baca Juga: Tim Medis MER-C Banyak Tangani Korban Genosida di RS Al-Shifa Gaza

“Mari kita buktikan, tunjukkan pembelaan terhadap saudara-saudara yang terdzolimi walau hanya dengan do’a yang bisa kita panjatkan, yel-yel yang bisa kita teriakkan ‘Al-Aqsa Haqquna‘ tetapi mudah-mudah Allah mengabulkan permohonan kita di tengah-tengah bulan yang berkah dan penuh ampunan,” ujarnya.

Ketua AWG Biro Lampung, M. Waliyulloh menjelaskan, kegiatan tersebut merupakan rangkaian daripada Aksi Damai Bela Masjid Al-Aqsa yang digelar oleh AWG Pusat pada hari yang sama di depan Kedutaan Besar Amerika Serikat, di Jakarta.

“Tujuan diadakannya aksi merupakan bagian dari rangkaian protes terhadap zionisme yang sewenang-wenang mengganggu saudara-saudara kita di Masjidil Aqsa,” ujarnya.

Sementara, penanggungjawab kegiatan aksi pengibaran bendera, Zaky Tiffany Lazuardian Arief berharap dari kegiatan tersebut dapat dilihat oleh masyarakat Muslim Nasional bahkan Internasional sehingga bertambah kesadaran dan semangat masyarakat dalam membela Masjidil Aqsa.

Baca Juga: Laba Perusahaan Senjata Israel Melonjak di Masa Perang Gaza dan Lebanon

“Semoga dengan kita menyuarakan yel-yel Al-Aqsa terhadap dunia melalui media massa bisa menguatkan, dan membangkitkan semangat para rakyat Palestina,” harapnya.

Aksi tersebut diikuti oleh keluarga besar Ponpes Al-Fatah termasuk di dalamnya asatidz, santri dan Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Shuffah Al-Qur’an Abdullah bin Mas’ud (STISQABM). (L/Bad/R12/P1)

Mi’raj News Agency (MINA) 

Baca Juga: Jumlah Syahid di Jalur Gaza Capai 44.056 Jiwa, 104.268 Luka

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
Indonesia
Indonesia
Indonesia