Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

AWG Sosialisasikan Al-Aqsa dan Palestina di Ponpes Ar-Rahman Palangki Sumbar

Habib Hizbullah - Rabu, 13 April 2022 - 14:43 WIB

Rabu, 13 April 2022 - 14:43 WIB

60 Views

Sumatera Barat, MINA – Lembaga Kemanusiaan yang konsen dengan perjuangan pembebasan Masjid Al-Aqsa, Aqsa Working Group (AWG) menyosialisasikan kiblat pertama Umat Islam, Masjid Al-Aqsa kepada santri Ponpes Ar-Rahman, Palangki, Kabupaten Sijunjung, Sumatera Barat, Rabu (13/4).

Hal tersebut merupakan bagian daripada rangkaian Safari Ramadhan AWG bersama Kantor Berita Islam Mi’raj News Agency (MINA) Biro Sumatera di beberapa wilayah di Sumatera.

Pada acara tersebut, Pengurus AWG Pusat, Yusuf Maulana saat mengenalkan Al-Aqsa memaparkan dengan detail tentang Al-Aqsa mulai dari sejarah pertama dibangun sampai pada situasi yang terjadi saat ini terhadap masjid tersebut.

“Sebuah pepatah mengatakan tak kenal maka tak sayang. Oleh karenanya untuk kita bisa mencintai Al-Aqsa, perlu adanya perkenalan, mulai dari sejarah dibangunnya sampai dengan kondisi sekarang ini,” katanya di hadapan para santri.

Baca Juga: Israel Cegah Adanya Perayaan Saat Tahanan Palestina Dibebaskan

“Al-Aqsa adalah masjid kedua yang dibangun di atas muka bumi, maka ada banyak keutamaan di dalamannya, seperti ketika kita sholat di Masjid Al-Aqsa itu pahalanya 500 kali lipat dibandingkan kita sholat di Masjid seperti biasanya,” ungkap Yusuf.

Pondok Pesantren Ar-Rahman berdiri di bawah Yayasan An-Nabawy, Kabupaten Sijunjung yang memiliki beberapa jenjang pendidikan, seperti Taman Kanak-kanak (TK), Sekolah Dasar (SD), dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) berbasis Islam Terpadu (IT). (L/R12/P2)

Mi’raj News Agency (MINA) 

Baca Juga: Perbatasan Rafah Akan Dibuka dalam 14 Hari Setelah Pertukaran Tawanan

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
Indonesia
Palestina
Indonesia