Jakarta, MINA – Suku Dinas Sosial Jakarta Timur pada Rabu (1/1) mendirikan dapur umum di halaman Panti Sosial Cahaya Batin, Cawang, Jakarta Timur.
“Pendirian dapur umum untuk membantu penyediaan dan suplai makanan bagi korban banjir,” kata Abdul Salam, Kasi Perlindungan Sosial dan Penanggulangan Fakir Miskin Sudin Sosial Jaktim, demikian dikutip dari Beritajakarta.id.
Dijelaskan Abdul, pihaknya juga mendirikan tenda pengungsian bagi korban banjir di beberapa wilayah yang ada di Jakarta Timur.
Saat ini, sambung Abdul, pihaknya juga tengah menyuplai bantuan nantura ke sejumlah kelurahan yang memilki KSB atau kampung siaga bencana.
Baca Juga: Ada Enam Kabupaten di Sumut Berstatus Siaga Darurat Karhutla
“Hingga saat ini proses pengiriman bantuan masih terus berlangsung,” tandasnya.
Sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memastikan seluruh jajaran Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melakukan penanganan terkait banjir secara optimal.
Anies mengatakan, hingga pukul 09.30, untuk wilayah permukiman terdampak banjir di Jakarta Timur terdapat di 11 titik, Jakarta Barat lima titik di dua RW, Jakarta Selatan dua titik di satu RW, dan Jakarta Utara satu titik di satu RW.
“Saya menginstruksikan semua lurah di lapangan. Pengurus RT dan RW yang memerlukan bantuan untuk warga bisa langsung berkoordinasi dengan lurah,” ujarnya, saat melakukan peninjauan ke Pintu Air Manggarai, Rabu (1/1).
Baca Juga: Festival Budaya Masjid Pantai Bali 2025 akan Digelar 21-24 Agustus
Anies menjelaskan, hari ini seluruh jajaran wilayah maupun non wilayah bertugas, terutama untuk memastikan layanan bagi warga yang memerlukan bantuan bisa dilakukan secara optimal. (R/E1/RI-1)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Presiden Prabowo Jamu PM Malaysia di Kediamannya untuk Konsultasi Tahunan