Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Baznas Gandeng Baznas (BAZIS) DKI Jakarta Kembangkan 500 Warung Zmart

Rendi Setiawan - Kamis, 12 Desember 2019 - 14:49 WIB

Kamis, 12 Desember 2019 - 14:49 WIB

6 Views

Jakarta, MINA – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) bekerja sama dengan Baznas (BAZIS) DKI Jakarta mengembangkan 500 warung Zmart di wilayah Ibu Kota.

Penandatanganan kerja sama pengelolaan program pemberdayaan ekonomi mustahik ini dilakukan di Kantor Baznas, Wisma Sirca, Menteng, Jakarta, Kamis (12/12).

Direktur Pendistribusian dan Pendayagunaan Baznas Irfan Syauqi Beik mengatakan, Baznas Pusat dan Baznas (BAZIS) DKI Jakarta sepakat bekerja sama dalam penentuan mustahik, pembiayaan program, dan kegiatan pendampingan.

“Lembaga Pemberdayaan Ekonomi Mustahik Baznas akan melakukan pendampingan dan pelatihan sistem aplikasi Zmart yang dapat digunakan oleh penerima manfaat,” katanya.

Baca Juga: Pasangan Ridwan Kamil-Suswono dan Dharma-Kun tak jadi Gugat ke MK

“Sementara Baznas (BAZIS) DKI Jakarta akan memberikan bantuan modal, perlengkapan dagang, renovasi dan branding warung senilai Rp 5 miliar untuk 500 warung Zmart,” imbuhnya.

Ia mengatakan, program Zmart diharapkan menjadi langkah awal untuk mengakomodir kebutuhan para pelaku usaha yang kurang mampu untuk mendapatkan kesempatan mengembangkan usahanya lewat bantuan Baznas.

“Ke depannya, Zmart akan diarahkan menjadi sebuah marketplace atau etalase untuk semua produk yang dihasilkan oleh penerima manfaat program Baznas. Zmart juga akan menjadi sebuah pusat branding, marketing, selling, dan developing bagi produk-produk mustahik,” katanya. (L/R06/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Cuaca Jakarta Berpotensi Hujan Kamis Ini, Sebagian Berawan Tebal

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
Indonesia
Indonesia
Indonesia
Indonesia