Jakarta, MINA – Acara Bedah Berita MINA (BBM) di Radio Silaturahim (Rasil) Jumat (25/10) malam ini akan membahas topik, baik dalam maupun luar negeri, seperti pelantikan presiden baru Indonesia, kondisi di Gaza utara yang semakin memprihatinkan hingga hasil dari pertemuan blok negara BRICS.
Berita-berita tentang krisis Gaza, terutama wilayah utara menjadi perhatian MINA, khususnya dalam sepekan ini. Kondisi di wilayah tersebut semakin mencekam seiring intensifnya serangan pasukan Zionis Israel ke wilayah itu dalam beberapa pekan terakhir.
Sementara kondisi Rumah Sakit Indonesia (RSI) dan rumah sakit lainnya di Gaza Utara terancam berhenti beroperasi karena kekurangan bahan bakar dan fasilitas vital lainnya.
Selain itu, kondisi Gaza Utara juga menghadapi ancaman serius tentang krisis makanan, air bersih dan kebutuhan vital lain.
Baca Juga: UAR Korwil NTT Ikuti Pelatihan Water Rescue
Di tengah kondisi kemanusiaan di Jalur Gaza yang semakin memprihatinkan, Indonesia baru saja melantik Prabowo Subianto sebagai presiden barunya. Kehadirannya diharapkan dapat meningkatkan dukungan RI terhadap perjuangan kemerdekaan Palestina.
Sementara itu, Konferensi BRICS yang dihadiri oleh pimpinan negara Brazil, Rusia, India, China, Afrika Selatan dan beberapa negara mitra, termasuk Indonesia menyerukan gencatan senjata di Jalur Gaza.
BBM ini akan disiarkan langsung di Rasil 729 AM dan akan disiarkan ke beberapa radio di daerah, seperti di Batam, Palembang, Yogyakarta, Sukabumi, Banyuwangi, Pontianak dan lainnya.
Pendengar juga dapat mendengarkan secara online melalui live streaming radio silaturahim.com.
Baca Juga: Cuaca Jakarta Diguyur Hujan Kamis Ini
Pendengar setia Rasil yang ingin berinteraksi dengan nara sumber dapat menghubungi host Rasil di nomor WhatsApp 08111999720. []
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Tim Gabungan Lanjutkan Pencarian Korban Longsor Jawa Tengah