BDS Minta Tim Sepak Bola AS Batalkan Pertandingan dengan Israel

Yerusalem, MINA – Gerakan Boikot, Divestasi, dan Sanksi () dan Kampanye Palestina untuk Boikot Akademik dan Budaya Israel (PACBI) meminta tim sepak bola AS untuk membatalkan semua pertandingan dengan Israel.

“Sebagai warga Palestina yang hidup di bawah kekerasan dan kebrutalan yang mematikan dari penindasan Israel, kami meminta Orlando Pirates FC dan AFC Bournemouth untuk membatalkan pertandingan persahabatan dengan Maccabi Tel Aviv di Spanyol, 13 dan 16 Juli,” kata organisasi itu. Kantor Berita Wafa melaporkan, Selasa (27/6).

“Organisasi hak asasi manusia terkemuka seperti Amnesty International dan Human Rights Watch telah menemukan Israel bersalah atas kejahatan terhadap kemanusiaan apartheid,” tambahnya.

Asosiasi Sepak Bola Israel mengatur dan bekerja sama dengan pemerintah Israel untuk mempertahankan tim di pemukiman ilegal Israel di tanah Palestina yang dicuri.

Hal itu, merupakan kejahatan perang di bawah hukum Internasional, dan rasisme yang dilembagakan di antara penggemar sepak bola Israel yang dipromosikan oleh Pemerintah Israel.

Tentara Israel telah melakukan pembunuhan pemain sepak bola Palestina, Omar Qatin, di Tepi Barat pada 22 Juni.

Tentara Israel juga secara terus-menerus menyerbu jika ada pertandingan sepak bola Palestina. Bahkan pertandingan anak-anak, menembakkan gas air mata, bom suara, dan peluru baja berlapis karet ke lapangan.

BDS dan PACBI menekankan, menerima pertandingan dengan tim yang mewakili olahraga apartheid Israel berarti menghapus rasisme Israel, kejahatan terhadap kemanusiaan, dan kejahatan perang. (T/Hju/RS2)

Mi’raj News Agency (MINA)

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.