Oleh: dr. Suwardi Sukri, Dokter Integratif Medicine
Secara ringkas beberapa penyakit yang timbul akibat kurang minum diantaranya:
Pertama, infeksi ginjal dan saluran kencing.
Kedua, batu ginjal dan batu buli-buli.
Baca Juga: Tertib dan Terpimpin
Ketiga, dehidrasi dan dampak negatifnya.
Keempat, penyakit perkapuran akibat proses yang detoks terganggu.
Kelima, batu empedu akibat kolesterol dalam darah tinggi dan komsumsi air yang kurang.
Keenam, pengentalan darah.
Baca Juga: [Hadits Arbain ke-7] Agama itu Nasihat
Air Bernutrisi
Salah satu air bernutrisi adalah air dengan perasan jeruk lemon atau jeruk nipis yang dapat anda buat di rumah. Mudah membuatnya dan biayanya pun murah meriah. Seperempat Kg jeruk nipis seharga Rp.7.000,- Anda sudah dapat membuat perasan jeruk nipis atau lemon yang dapat membuat tubuh anda sehat.
Tidak perlu pakai ribet dan tidak perlu keluarkan doku yang besar. Asal anda mau berkreasi insyaa Allah anda sehat. Caranya pun mudah. Ambil segelas air hangat, kemudian iris sebuah jeruk lemon atau jeruk nipis yang cukup matang. Lalu peras ke dalam air tadi. Aduk-aduk langsung minum angat-angat. Jika anda ingin lebih nikmat boleh ditambahkan satu sendok madu asli.
Anjuran saya minumlah air jeruk ini dua gelas di saat anda bangun pagi dan rasakan manfaatnya.
Baca Juga: Ada Apa dengan Terpilihnya Trump?
Sebagai catatan tambahan, kulit jeruk yang telah diperas. Jangan dibuang sebab kulit tersebut dapat dimanfaatkan untuk menghilangkan bau badan atau deodorant alami. Cukup gosok-gosok kulit di kedua ketiak. Insyaa Allah, ketiak anda tidak berbau sepanjang hari.
Bisa juga dipakai untuk membersihkan dan muluskan kulit wajah. Cukup oleskan wajah dengan kulit tersebut. Boleh juga dibuat air jeruk, dengan cara masukkan kulit-kulit itu ke dalam gelas dan simpan di dalam kulkas seharian. Rasakan kesegarannya.
Ada pun manfaat air jeruk bagi kesehatan;
- Melancarkan sirkulasi darah, bagus diminum orang berpenyakit kolesterol, diabet asam urat, jantung dan stroke. Biasanya oleh dokter diberi obat pengencer darah, maka air jeruk dapat berfungsi mengencerkan darah kental.
- Dapat mencegah batu empedu
- Detoksifikasi toksosin dalam darah dan organ tubuh seperti empedu, otak, jantung dan hati.
- Mendetoks lemak dalam tubuh terutama lemak jahat LDL dan trigliserida.
- Memperlancar pembuangan khususnya sembelit dan buang angin. Bagus untuk orang yang sering masuk angin atau perut gembung dan bersendawa.
- Meningkatkan kekebalan tubuh, bagusa untuk penderita flu, batuk, alergi dan radang tenggorok.
- Bagus menetralisir asam lambung bagi penyakit maag.
- Dapat menurunkan berat badan bagi kelebihan barat badan.
- Mengurangi kecemasan.
- Dapat membantu rileksasi dan bagus bagi yang sulit tidur.
Demikian beberpa manfaat air jeruk.
Baca Juga: Pentingnya Memahami Fiqih Jual Beli dalam Berdagang
Catatan: perasan air jeruk tidak boleh ditambah dengan gula pasir atau gula kimia. Bolehnya dengan madu asli, gula daun stevia atau gula probiotik.
Boleh juga anda minum satu gelas sebelum tidur malam. Selamat menikmati. Salam sehat.(AK/R/P1)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Selesaikan Masalahmu dengan Sabar dan Shalat