Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Brebes Luncurkan Gerakan Kencana: Perkuat Kesiapsiagaan Bencana

Zaenal Muttaqin Editor : Widi Kusnadi - Rabu, 20 November 2024 - 19:15 WIB

Rabu, 20 November 2024 - 19:15 WIB

19 Views

Kepala BPBD Brebes, Nushy Mansur sampaikan penjelasan saat pembentukan Gerakan Kencana (Foto: Zaenal/MINA)

Brebes, MINA – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, resmi meluncurkan Gerakan Kecamatan Tangguh Bencana (Kencana) sebagai langkah strategis memperkuat kesiapsiagaan dan respons bencana di tingkat kecamatan.

Gerakan ini bertujuan untuk mendorong tercapainya Standar Pelayanan Minimal (SPM) di bidang kebencanaan sebagai bentuk layanan dasar pemerintah kepada masyarakat.

Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Brebes, Sutaryono, SH, MSi, menegaskan pentingnya kecamatan sebagai pusat koordinasi dalam penanganan darurat bencana.

Hal ini disampaikan saat membuka sosialisasi Gerakan Kencana di Aula Dinas Arsip dan Perpustakaan Brebes, Rabu (20/11).

Baca Juga: Cuaca Jakarta Akhir Pekan Ini Berpotensi Hujan Ringan

“Kecamatan harus mampu merespons keadaan darurat secara cepat, efektif, dan efisien. Sosialisasi ini diharapkan memberi pemahaman konkret mengenai langkah-langkah pengelolaan risiko bencana,” kata Sutaryono.

Ia juga menambahkan bahwa masyarakat perlu dilibatkan secara aktif untuk memastikan mereka memiliki pengetahuan dan keterampilan dalam menghadapi potensi bencana.

Menurut Sutaryono, Gerakan Kencana menjadi langkah nyata untuk mempercepat pencapaian SPM di Sub Urusan Bencana.

Melalui penguatan kapasitas di tingkat kecamatan, pemerintah, masyarakat, dan pemangku kepentingan diajak bersinergi dalam mengurangi risiko bencana dan meningkatkan ketahanan daerah.

Baca Juga: Pesantren Al-Fatah Siap Sambut Ujian Nasional

Dengan memanfaatkan teknologi dan meningkatkan kapasitas sumber daya manusia, Sutaryono optimistis Brebes dapat menciptakan lingkungan yang lebih aman dan tangguh terhadap bencana.

Kepala Pelaksana Harian BPBD Brebes, Ir Nushy Mansur, menjelaskan bahwa sosialisasi ini merupakan rangkaian awal dari Gerakan Kencana, yang akan dideklarasikan secara resmi pada Kamis (21/11) besok.

“Gerakan Kencana menekankan pentingnya keterlibatan semua pihak dalam penyelenggaraan penanggulangan bencana di tingkat kecamatan. Dengan demikian, respons pemerintah daerah terhadap bencana dapat dipercepat, sehingga perlindungan terhadap warga di daerah rawan bencana semakin optimal,” ujar Nushy.

Sosialisasi ini diikuti oleh 60 peserta, termasuk tim koordinasi Gerakan Kencana Kabupaten Brebes, camat, dan Kasi Trantib se-Kabupaten Brebes.

Baca Juga: Gunung Semeru Erupsi Beberapa Kali pada Sabtu Malam  

Selain membangun pemahaman kesiapsiagaan, kegiatan ini bertujuan menciptakan sinergi antar-stakeholder untuk membangun wilayah yang tangguh terhadap bencana.

Pada acara ini, materi disampaikan oleh Plh Direktur Manajemen Penanggulangan Bencana dan Kebakaran Kemendagri RI, Pramudya Ananta Boga, SSos, MSi, dan Kepala BPBD Jawa Tengah, Bergas Catursasi Penanggungan, SSos, MSi.

Paparan mereka menyoroti pentingnya koordinasi lintas sektor dan penguatan peran kecamatan dalam menghadapi ancaman bencana.

Gerakan Kencana diharapkan menjadi tonggak penting bagi Kabupaten Brebes untuk mengurangi risiko bencana sekaligus melindungi masyarakat dari dampak yang lebih besar. []

Baca Juga: Iskada Aceh Gelar Refleksi Awal Tahun

Mi’raj News Agency (MINA) 

Rekomendasi untuk Anda

Kolom
Indonesia
Indonesia
Indonesia
Indonesia