Jakarta, MINA – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) merilis perkiraan cuaca Jakarta hari ini, Selasa (4/2), akan turun hujan di wilayah Jakarta dengan intensitas ringan.
Dilansir dari laman resmi BMKG, cuaca di Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Timur, dan Jakarta Utara akan hujan ringan. Sementara wilayah Jakarta Selatan diguyur hujan sedang, serta Kepulauan Seribu didominasi berawan.
Pada sore harinya, seluruh wilayah Jakarta diperkirakan akan diguyur hujan dengan intensitas ringan. Pada malam hari, seluruh wilayah Jakarta diperkirakan berawan tebal dengan suhu udara 25-27 derajat celcius.
Untuk wilayah Bogor, BMKG memprediksi akan turun hujan ringan. Cuaca di Depok dan Bekasi juga berpotensi diguyur hujan dengan intensitas ringan. Suhu udara di kawasan ini berkisar 22-29 derajat celcius.
Baca Juga: Kemlu Sampaikan Perkembangan Penanganan Penembakan WNI di Malaysia
Sementara itu, cuaca di Tangerang dan Kota Tangerang diprediksi hujan dengan intensitas ringan. Masyarakat di Tangerang Selatan diminta mewaspadai potensi hujan disertai dengan petir hari ini.
Kondisi suhu udara berkisar 25-30 derajat celcius, namun terkadang gerah. Dengan kelembaban rata-rata 70-94 persen.
Selain itu, wilayah Jabodetabek akan hujan dengan intensitas ringan antara lain di Kepulauan Seribu, Kota Bogor, dan Kabupaten Bekasi. Sedangkan hujan intensitas sedang berpotensi mengguyur Jakarta Barat, Jakarta Selatan, Jakarta Timur, Jakarta Utara, Kota Tangerang Selatan, dan Kota Tangerang. []
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Ruang Pamer Museum Muhammadiyah Diresmikan, Wujud Pelestarian Sejarah dan Budaya