Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Demonstran Anti-Israel Bakar Patung Netanyahu di Washington

Arif Ramdan Editor : Rudi Hendrik - Kamis, 25 Juli 2024 - 14:06 WIB

Kamis, 25 Juli 2024 - 14:06 WIB

60 Views

Patung Benjamin Netanyahu dibakar demonstrans

Washington, MINA – Pengunjuk rasa pro-Palestina Rabu atau Kamis (25/7) dini hari waktu Indonesia menurunkan bendera Amerika di luar Union Station di Washington DC. Mereka juga membakar patung Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu sebagai bentuk protes atas kunjungannya ke Washington untuk berbicara di depan Kongres.

Para demonstran mengganti bendera Amerika dengan bendera Palestina yang lebih kecil. Seorang kapten Polisi Taman AS mengkonfirmasi bahwa dua dari tiga bendera Amerika yang diturunkan oleh pengunjuk rasa telah dibakar.

Surat kabar The Hill melaporkan Demonstrasi tersebut menyebabkan penutupan jalan di sekitar kawasan Capitol dan Union Square. Para pengunjuk rasa juga terlihat membakar patung Netanyahu dan menyerukan diakhirinya bantuan militer AS kepada Israel di tengah konflik yang sedang berlangsung di Gaza.666

Seorang pria dengan berani menurunkan bendera Amerika agar tidak dibakar oleh pengunjuk rasa pro-Palestina. Massa kemudian berteriak “kejar dia.”

Baca Juga: Organisasi Kemanusiaan AS Desak Investigasi Kejahatan Israel di Gaza

Para pengunjuk rasa di Gaza telah memindahkan bendera Amerika dari Union Station, kemudian membakarnya bersama patung Netanyahu dan menggantinya dengan bendera Palestina.

Pada beberapa video yang dibagikan secara online memperlihatkan kerumunan orang yang berteriak ketika bendera dibakar, dengan beberapa klip menunjukkan patung Netanyahu terbakar sementara para pengunjuk rasa meneriakkan “Bebaskan Palestina.”

Para pengunjuk rasa juga mengecat beberapa air mancur di sekitar Capitol Hill dengan warna merah dan memproyeksikan pesan ke gedung-gedung, menuntut penangkapan Netanyahu sebagai penjahat perang. []

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Amnesty International: Gencatan Senjata Sangat Terlambat

Rekomendasi untuk Anda

Kolom
Kolom
Kolom
Indonesia
Kolom