Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Demonstran Inggris Pro-Palestina dan Pro-Israel Berhadapan di Hari Quds

Rudi Hendrik - Senin, 11 Juni 2018 - 06:31 WIB

Senin, 11 Juni 2018 - 06:31 WIB

6 Views

Demonstran pro-Palestina di London, Ahad, 10 Juni 2018. (Foto: Steve Winston/Jewish News)

London, MINA – Sekitar 200 pengunjuk rasa pro-Palestina dan sejumlah demonstran pro-Israel berhadapan di London pada Ahad (10/6), memperingati Hari Quds anti-Zionis tahunan.

Acara peringatan yang diadakan di seluruh dunia, terutama di Iran dan beberapa bagian di negara Muslim, diadakan untuk memprotes aneksasi Israel terhadap Yerusalem Timur (Al-Quds).

Kritikus mengatakan, Hari Quds yang diprakarsai oleh Iran pada tahun 1979, tidak hanya anti-Zionis tetapi juga anti-Semit.

Salah satu pembicara pada acara Ahad di London adalah pendeta Gereja Anglikan Stephen Sizer, yang pada tahun 2015 mengunggah artikel ke halaman Facebook-nya berjudul, “11/9: Israel melakukannya”, demikian Times of Israel melaporkan.

Baca Juga: Bahas Krisis Regional, Iran Agendakan Pembicaraan dengan Prancis, Jerman, Inggris

Tulisan Sizer menuduh bahwa negara Yahudi berada di belakang serangan tahun 2001 yang menewaskan sekitar 3.000 orang di pantai timur Amerika Serikat.

Polisi anti huru hara membuat barisan yang menghalangi kedua kelompok massa protes untuk bertemu. (T/RI-1/RS3)

 

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Serangan Hezbollah Terus Meluas, Permukiman Nahariya di Israel Jadi Kota Hantu

Rekomendasi untuk Anda

Palestina
Amerika
Internasional
Internasional