Jakarta, MINA – Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin meresmikan program Desa Siaga TBC dalam upaya mengatasi tuberkulosis (TBC) yang masih menjadi masalah serius di Indonesia. Dalam peluncuran ini, Menkes menyampaikan tiga pesan utama kepada para kader kesehatan.
Pertama, seluruh pasien TBC di masyarakat harus ditemukan. Target tahun ini adalah menemukan satu juta kasus, dan hingga saat ini sudah tercatat sekitar 800 ribu kasus. Kedua, pasien yang sudah terdeteksi harus segera diberi pengobatan tanpa penundaan. Ketiga, pengawasan pengobatan sangat penting agar pasien tidak berhenti di tengah jalan yang bisa menyebabkan resistensi obat.
“Jika pasien menjadi resisten, pengobatannya akan jauh lebih sulit dan mahal,” kata Menkes.
Selain itu, Kepala Kantor Komunikasi Presiden Hasan Hasbi menegaskan dukungan penuh Presiden Prabowo Subianto terhadap upaya pemberantasan TBC, seiring dengan prioritas nasional di bidang kesehatan: pemeriksaan kesehatan gratis, pembangunan rumah sakit, dan eliminasi TBC.
Baca Juga: 7 Buah Terbaik untuk Menguatkan Imunitas Tubuh
Wakil Menteri Dalam Negeri Ribka Haluk dan Wakil Menteri Desa Ahmad Riza Patria juga mendorong peran aktif desa dan kelurahan melalui dukungan anggaran untuk pengendalian TBC.
Gerakan Bersama Penguatan Desa dan Kelurahan Siaga Tuberkulosis secara nasional resmi diluncurkan sebagai wujud sinergi seluruh pihak menuju Indonesia bebas TBC. []
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: 7 Dedaunan yang Sangat Bermanfaat Bagi Kesehatan Tubuh Berdasarkan Penelitian