Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dilanda Kekeringan, Umat Muslim Saudi Gelar Shalat Istisqa

sajadi - Jumat, 1 November 2019 - 21:36 WIB

Jumat, 1 November 2019 - 21:36 WIB

12 Views

Riyadh, MINA – Raja Arab Saudi, Salman bin Abdulaziz pada Kamis (31/10) mengajak seluruh Umat Muslim di Arab Saudi melakukan Shalat Istisqa dalam rangka memohon hujan kepada Allah Subhanahu wa ta’ala sesuai dengan yang dilakukan oleh Nabi Muhammad.

Di Kota Mekah, Shalat Istisqa dilakukan di Masjidil Haram dan dihadiri oleh Pangeran Khaled Al-Faisal, gubernur Makkah, demikian dikutip dari Arabnews, Jumat (1/11).

Sedangkan di Madinah, dilakukan di Masjid Nabawi dan dihadiri oleh Pangeran Saud bin Khalid Al-Faisal, wakil gubernur Madinah.

Sementara di Ibu Kota, Riyadh, para jamaah melakukan Shalat Istisqa di Masjid Imam Turki bin Abdullah dengan dihadiri oleh Pangeran Faisal bin Bandar, Gubernur Riyadh.

Baca Juga: Gunung Berapi Kanlaon di Filipina Meletus, 45.000 Warga Mengungsi

Shalat memohon hujan tersebut juga dilakukan di daerah lain dan dihadiri oleh gubernur dan pejabat senior.

Dalam khotbah, mereka mendesak umat Islam untuk berdoa kepada Allah, memohon hujan, bertobat dan melakukan amal baik. (T/Sj/P2)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Presiden Korea Selatan Selamat dari Pemakzulan

Rekomendasi untuk Anda

Dunia Islam
Internasional
Haji 1445 H
Haji 1445 H