Jakarta, 23 Rabi’ul Akhir 1437/3 Februari 2016 (MINA) – Pimpinan Pusat (PP) Dewan Masjid Indonesia (DMI) dan Dewan Pimpinan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Pusat akan menyelenggarakan kegiatan Semiloka dan Peluncuran Eco-Masjid pada Jum’at (19/2) siang di Masjid Az-Zikra (Masjid Muammar Qaddafi), Desa Sentul, Kecamatan Babakan Madang, Kota Bogor.
Dalam rapat panitia pada Rabu (1/2) siang di Sekretariat PP DMI, Jakarta, kegiatan itu rencananya diikuti oleh 100 peserta dengan rincian 75 orang perwakilan dari DMI dan 25 orang perwakilan dari MUI, demikian keterangan pers yang diterima Mi’raj Islamic News Agency (MINA).
Sekretaris Jenderal (Sekjen) PP DMI, Drs. H. Imam Addaruqutni, M.A., dan Sekjen Dewan Pimpinan MUI Pusat, Dr. H. Anwar Abbas, juga dijadwalkan memberikan sambutan sekaligus menjadi narasumber dalam acara Semiloka Eco-Masjid di Masjid Az-Zikra pada Jumat (19/2) pagi.
Sedangkan Wakil Ketua Umum PP DMI, Drs. KH. Masdar Farid Mas’udi, M.A., dan Ketua Dewan Pertimbangan MUI Pusat, Prof. Dr. H. Muhammad Din Syamsuddin, M.A., dijadwalkan memberikan sambutan dan meluncurkan program Eco-Masjid secara resmi pada Jumat (19/2) siang di Masjid Az-Zikra.
Baca Juga: Tim SAR dan UAR Berhasil Evakuasi Jenazah Korban Longsor Sukabumi
Dalam acara ini, Kiai Masdar mewakili Ketua Umum PP DMI, DR. Drs. H. Muhammad Jusuf Kalla. Saat ini, Prof. Din Syamsuddin juga menjadi Ketua Tim Pengarah Indonesia Bergerak Menyelamatkan Bumi (IBMB).
Kegiatan itu dipimpin oleh Ketua Lembaga Pemuliaan Lingkungan Hidup dan Sumber Daya Alam (LPLH-SDA) MUI Pusat, Dr. Ir. H. Hayu Susilo Prabowo, yang juga menjadi Ketua Tim Penggerak IBMB.
Sementara Ketua Dewan Pembina Majelis Az-Zikra, KH. Muhammad Arifin Ilham, rencananya juga hadir dalam acara ini. Kiai Arifin akan bertindak selaku tuan rumah sekaligus memberikan sambutan dan meluncurkan kegiatan Eco-Masjid secara resmi.
Rencananya, hadir pula Ketua Pimpinan Wilayah (PW) DMI Provinsi Daerah Khusus Ibu Kota (DKI) Jakarta, Drs. KH. Ma’mun Al-Ayyubi, yang juga wakil ketua panitia dalam acara ini. Akan hadir juga Ketua Yayasan Az-Zikra, Ustadz H. Kotib Kholil selaku tuan rumah.
Baca Juga: BKSAP DPR Gelar Kegiatan Solidaritas Parlemen untuk Palestina
“Alhamdulilah, tadi saya sudah diskusi dengan ketua Yayasan Az-Zikra, Ustadz Khotib Kholil, dan acara ini sudah diketahui oleh KH. Muhammad Arifin Ilham. Yayasan Az-Zikra berterima kasih dan menyambut baik keputusan panitia untuk menyelenggarakan acara ini di Masjid Az-Zikra,” jelas Dr. Hayu Prabowo dalam rilisnya kepada DMI.OR.ID, Selasa (2/2) malam.
Dr. Hayu juga telah bertemu langsung dengan Ketua Umum dan Sekjen Dewan Pimpinan MUI Pusat, DR. KH. Ma’ruf Amin, dan Dr. H. Anwar Abbas. Rencananya, Kiai Ma’ruf juga akan memberikan sambutan sekaligus meluncurkan secara resmi program Eco-Masjid pada Jumat (19/2) di Masjid Az-Zikra.(T/R05/R03)
Mi’raj Islamic News Agency (MINA)
Baca Juga: Warga Israel Pindah ke Luar Negeri Tiga Kali Lipat