Washington, MINA – Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengatakan, Iran telah mengancam AS, tetapi dia tetap terbuka untuk pertemuan dengan rekannya dari Iran.
“Kami punya informasi yang tidak Anda ketahui, mereka sangat mengancam. Kami harus meningkatkan keamanan di negara ini,” kata Trump kepada wartawan di Gedung Putih.
Ketika ditanyai apakah ada risiko konfrontasi militer antara AS dan Iran, Trump mengatakan kemungkinan itu “akan selalu ada”. Demikian Anadolu Agency melaporkan dikutip MINA.
pekan lalu, Penasihat Keamanan Nasional AS John Bolton mengumumkan, kelompok pengebom yang diangkut USS Abraham Lincoln Carrier dikerahkan ke wilayah Komando Pusat untuk mengirim “peringatan tegas” ke Teheran.
Baca Juga: Jadi Buronan ICC, Kanada Siap Tangkap Netanyahu dan Gallant
Langkah ini dilakukan karena ada dugaan ancaman dari Iran, tetapi baik Trump, Bolton, maupun Menteri Luar Negeri Mike Pompeo, tidak pernah menyebutkan secara spesifik tentang ancaman tersebut.
“Kami memiliki salah satu kapal paling kuat di dunia dan kami tidak ingin melakukan apa pun,” tambah Trump.
Meskipun ada ketegangan antara kedua negara, Trump terbuka untuk berbicara dengan Presiden Iran Hassan Rouhani.
“Saya ingin mereka yang mengajak saya. Kita bisa membuat kesepakatan yang adil. Kita hanya tidak ingin mereka melanjutkan program nuklir,” katanya. (T/R03/RI-1)
Baca Juga: Survei: 37 Persen Remaja Yahudi di AS Bersimpati dengan Hamas
Mi’raj News Agency (MINA)