Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dorong Budaya Membaca Lewat Konser Baca Jakarta

Hasanatun Aliyah Editor : Rudi Hendrik - 30 detik yang lalu

30 detik yang lalu

0 Views

Tingkatkan Literasi, Kemendikdasmen Sediakan 20.000 Buku Bacaan Bagi Pemudik
Tingkatkan Literasi, Kemendikdasmen Sediakan 20.000 Buku Bacaan Bagi Pemudik

Jakarta, MINA – Suku Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Sudin Pusip) Jakarta Pusat menggelar acara pengukuhan literasi/">Bunda Literasi dan Duta Baca Jakarta Pusat serta Konser Baca Jakarta I Tahun 2025.

Wali Kota Jakarta Pusat, Arifin, yang hadir langsung dalam acara tersebut, mengukuhkan Witri Yenny Arifin sebagai literasi/">Bunda Literasi, yang juga menjabat Ketua TP PKK Jakarta Pusat.

Dalam sambutannya, Arifin menekankan pentingnya membangun budaya membaca di kalangan anak-anak, terutama di era digital.

“Salah satu strategi meningkatkan minat membaca di kalangan anak-anak sekolah adalah dengan mengembangkan perpustakaan digital. Saya mengajak semua pihak untuk mendorong minat baca buku secara digital,” ujar Arifin, seperti dikutip dari Beritajakarta, Rabu (23/4).

Baca Juga: Ratusan Warga Terdampak Tanah Bergerak di Brebes Masih Bertahan di Tenda Darurat

Arifin juga menyoroti, Jakarta Pusat termasuk dalam 10 besar kota dengan tingkat kegemaran membaca tertinggi di Indonesia. Ia berharap pencapaian tersebut bisa terus ditingkatkan atau minimal dipertahankan.

Kepala Dinas Pusip DKI Jakarta, Syaefullah Hidayat, menambahkan bahwa literasi merupakan kunci masa depan yang cerah. Ia menegaskan pentingnya peran Duta Baca dan literasi/">Bunda Literasi dalam meningkatkan budaya literasi masyarakat Jakarta Pusat.

Sementara itu, Witri Yenny Arifin menyampaikan bahwa peran literasi/">Bunda Literasi dan Duta Baca bukan sekadar simbolis, melainkan panggilan untuk membimbing dan menginspirasi masyarakat.

“Mari bersama bergandengan tangan dan berinovasi untuk menciptakan masyarakat yang gemar membaca, cerdas, dan berwawasan luas demi mewujudkan Jakarta Pusat sebagai literasi/">kota literasi yang inspiratif,” ujarnya.

Baca Juga: Kemlu RI Kutuk Keras Serangan Terhadap Para Turis di Pahalgam, Kashmir

Sebagai bagian dari rangkaian acara, digelar pula Konser Baca Jakarta yang diikuti 1174 peserta, dan 100 terbaik di antaranya terpilih untuk tampil dalam acara ini. []

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Dubes AS untuk Indonesia Mengundurkan Diri

Rekomendasi untuk Anda

Internasional
Khadijah
MINA Preneur