Lampung Barat, (MINA) – DPD Juru Sembelih Halal (Juleha) Kabupaten Lampung Barat berkomitmen membangun dan memperkuat ekosistem halal.
Hal ini akan diwujudkan dengan Pelatihan Juru Sembelih Halal (Juleha) Berbasis Kompetensi yang akan diadakan di Gedung atau Lamban Pancasila Kompleks Pemda Lampung Barat, pada Sabtu (24/5).
DPD Juleha resmi menyurati 15 Majelis Ulama Indonesia (MUI) tingkat kecamatan se-Lampung Barat, berisi ajakan agar setiap MUI kecamatan dapat merekomendasikan atau mengutus peserta untuk mengikuti pelatihan tersebut. Demikian keterangan yang diterima MINA, Selasa (20/5).
Materi pelatihan yang akan disampaikan, Fiqih Sembelih Halal oleh Maulana Isnain, Lc, M.A (Dewan Syari’ah DPW Juleha Provinsi Lampung). Sejarah Perkembangan, Peraturan Perundang-Undangan dan Standar Kompetensi Juru Sembelih Halal oleh Saluddin, S.H, M.Si (Ketua DPW Juleha Provinsi Lampung).
Baca Juga: Hasil Riset Ungkap Fatwa MUI soal Boikot Produk Israel Dorong Pertumbuhan Industri Nasional
Kemudian, Kesehatan dan Kesejahteraan Hewan oleh drh. Purnama Edy Santosa (Dosen Jurusan Peternakan Fakultas Pertanian Unila dan DPD Juleha Kota Bandar Lampung). Teknik Asah Bilah,Tali Simpul Juleha, dan Perebahan Hewan oleh Asep Supriadi (Ketua DPD Juleha Kabupaten Pringsewu).
Selanjutnya, Teknik dan Praktek Sembelih Halal dan Pengenalan Butcher oleh Indra Suprayogi (DPW Juleha Provinsi Lampung). Teknik dan Praktek Penyembelihan Halal Unggas oleh Nanot Maryono (DPD Juleha Kota Bandar Lampung). []
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Indonesia Kecam Keras Serangan Israel terhadap Rumah Sakit Indonesia di Gaza