DUA ANAK PALESTINA TERLUKA SAAT GEMBALA DOMBA

Foto: Ma'an News Agency
Foto: Ma’an News Agency

Bethlehem, 8 Dzulhijjah 1435/2 Oktober  2014 (MINA) – Dua orang anak laki-laki terluka saat menggembala domba terkena ledakan  persenjataan diduga yang terdapat di sana.

“Malik Muhammad Abu Dayyah, 12, dan saudarnya, Ali 11 tahun, yang sedang mengembala domba milik ayahnya, di desa al-Manshiya terkena ledakan persenjataan Israel yang masih aktif,” kata anggota keluarga, seperti dilaporkan Ma’an News Agency yang dikutip Mi’raj Islamic News Agency (MINA), Kamis.

Malik menderita luka serius pada paha dan Ali menderita luka bakar ringan. Mereka dibawa ke rumah sakit di desa terdekat dari Tuqu dan karena lukanya yang serius maka Malik kemudian dipindahkan ke rumah sakit al-Ahli di .

Pasukan Israel sering masuk al-Manshiya pada waktu malam, kadang-kadang menembakkan gas air mata dan granat kejut selama bentrokan dengan penduduk setempat.

Menurut anggota keluarga, Abu Dayyah percaya persenjataan yang melukai anak-anak mereka adalah granat. (T/P010/P2)

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

 

Wartawan: Chamid Riyadi

Editor: Ismet Rauf

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.

Comments: 0