Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dukung Bulan Solidaritas Palestina, Rasil Sumbang Telur dan Daging Frozen

Arina Islami Editor : Widi Kusnadi - Kamis, 24 Oktober 2024 - 11:05 WIB

Kamis, 24 Oktober 2024 - 11:05 WIB

28 Views

Sosialisasi AWG tentang BSP dan pembangunan RSIA Indonesia di Gaza, di Radio Silaturahim Bekasi pada Kamis (24/10/2024). [Foto: MINA/Arina]

Bekasi, MINA – Radio Silaturahim (Rasil) 729 AM menyumbangkan 260 butir telur ayam dan daging ayam frozen melalui organisasi kemanusiaan Aqsa Working Group (AWG) dalam rangka mendukung kegiatan Bulan Solidaritas Palestina (BSP) yang akan melibatkan banyak panitia dari biro-biro AWG.

“Rasil memberikan 260 butir telur ayam dan ayam frozen kepada AWG untuk mendukung panitia BSP,” kata Direktur Rasil, Ichsan Thalib dalam acara sosialisasi AWG tentang BSP dan pembangunan Rumah Sakit Ibu dan Anak (RSIA) Indonesia di Gaza, Palestina di lantai 2 gedung Rasil, Bekasi, Kamis (24/10).

Ichsan menyampaikan, sosialisasi tersebut untuk menyatukan persepsi antara Rasil dan AWG dalam berkolaborasi selama kegiatan BSP di bulan November mendatang serta kegiatan kepalestinaan lainnya.

“Keberadaan kita di sini untuk menyatukan persepsi selama kegiatan BSP sebulan ke depan agar informasi ini merata ke semua kru Rasil. Perjuangan (untuk Palestina) ini bukan kelompok tertentu tapi perjuangan ini milik seluruh umat dan perjuangan yang panjang,” ujarnya.

Baca Juga: Imaam Yakhsyallah Mansur: Ibadah Sosial dan Individual Hendaknya Seimbang

Sementara itu, Ketua Presidium AWG sekaligus Ketua Panitia BSP, Nur Ikhwan Abadi menyampaikan bahwa BSP merupakan agenda rutin setiap tahun yang digelar oleh organisasi kepalestinaan yang ia pimpin tersebut.

Kegiatan itu, kata Nur Ikhwan, melibatkan anggota AWG dari berbagai biro yang kemudian akan berkantor di gedung Rasil lantai 3. Diketahui, Rasil telah mempersilakan AWG untuk menggunakan lantai 3 gedung Rasil sebagai Sekretariat AWG sejak bulan Agustus 2024.

“Kami mohon dukungan dan mohon dimaklumi karena panitia BSP nanti akan mondar-mandir, banyak kegiatan mempersiapkan kegiatan-kegiatan BSP, bahkan bisa dari pagi sampai malam selama sebulan di sini,” ujarnya.

Nur Ikhwan mengungkapkan, rangkaian BSP diisi oleh banyak kegiatan seperti seminar, bedah buku, perlombaan, gowes, pawai, pendakian gunung Rinjani, pengibaran bendera di Selat Sunda, hingga apel 1000 relawan di Buperta, Cibubur.

Baca Juga: TNI AL Bongkar Pagar Laut di Kawasan Tanjung Pasir Kabupaten Tangerang

“Untuk pembukaan BSP, kami sedang mengusahakan pembukaan di gedung MPR RI. Sudah beraudiensi dengan Prof Sudarnoto selaku Ketua MUI Bidang Hubungan Luar Negeri dan Kerja Sama Internasional dan beliau sedang mengupayakan kita bisa pembukaan BSP di gedung MPR. Semoga bisa terlaksana,” kata dia.[]

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Rumah Zakat akan Tambah Distribusi Bantuan ke Jalur Gaza

Rekomendasi untuk Anda