Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ekspor Turki Meningkat pada Juni

Syauqi S - Ahad, 2 Juli 2017 - 16:48 WIB

Ahad, 2 Juli 2017 - 16:48 WIB

195 Views ㅤ

Foto: AA

Ankara, 7 Syawal 1428/2 Juni 2017 (MINA) – Nilai ekspor Turki naik 1,8% year-a-year menjadi US$12,7 miliar (sekitar Rp169 triliun) di bulan Juni, asosiasi eksportir utama negara itu mengatakan pada hari Sabtu (1/7).

Dewan Eksportir Turki (TIM) mengatakan ekspor pada semester pertama tahun ini juga naik 8,2% mencapai hampir US$76,4 (Rp1.013 triliun).

Total ekspor Turki dalam 12 bulan terakhir naik 4,5% dibandingkan dengan periode 12 bulan sebelumnya yang mencapai US$147,3 miliar.

Pada bulan Juni, sektor otomotif menyumbangkan ekspor tertinggi yakni sebesar US$2,5 miliar, naik 16,4% dibanding bulan yang sama tahun lalu.

Baca Juga: Hadiri Indonesia-Brazil Business Forum, Prabowo Bahas Kerjasama Ekonomi 

Kemudian diikuti oleh sektor pakaian dan bahan kimia masing-masing US$1,4 miliar dan US$1,3 miliar.

“Kenaikan tertinggi di antara produk industri terlihat pada ekspor sektor perkapalan dan kapal pesiar dengan kenaikan 178%,” kata TIM.

Sektor ekspor lain yang menonjol pada bulan Juni adalah sektor zaitun dan produk minyak zaitun, yang naik 63%.

Laporan terpisah oleh Financial Times pada 12 Juni menunjukkan pertumbuhan ekonomi Turki secara tak terduga melaju kencang pada awal tahun dengan kecepatan terbaik dalam hampir dua tahun.

Baca Juga: Rupiah Berpotensi Melemah Efek Konflik di Timur Tengah

Pertumbuhan produk domestik bruto (GDP) di Turki mencapai 5% dalam tiga bulan pertama tahun ini dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu, dan naik dari 3,5% pada akhir 2016, ketika ekonomi kembali pulih setelah kuartal terburuk sejak krisis keuangan.

Sejumlah ekonom yang disurvei Bloomberg memperkirakan 3,5% untuk ekspansi year-on-year (YoY). Kinerja tersebut merupakan yang terbaik sejak kuartal ketiga 2015, dengan pertumbuhan kuartal ke kuartal naik 1,4%, menurut Turkstat. (R11/P1)

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)  

 

Baca Juga: Komite Perlindungan Jurnalis Kutuk Israel atas Tebunuhnya Tiga Wartawan di Lebanon

 

Rekomendasi untuk Anda