Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Elma Theana: Tren Hijab Picu Wanita Belajar Berjilbab

Rudi Hendrik - Kamis, 4 Februari 2016 - 13:14 WIB

Kamis, 4 Februari 2016 - 13:14 WIB

1001 Views

(Foto: esq-news.com)
(Foto: esq-news.com)

Elma Theana.(Foto: esq-news.com)

Jakarta, 25 Rabi’ul Akhir 1437/4 Februari 2016 (MINA) – Hijab yang semakin tren di dunia membuat aktris dan bintang iklan Elma Theana merasa bangga dan haru, tapi yang terpenting baginya tren itu memicu banyak wanita belajar berjilbab.

Perkembangan jilbab yang terus menjadi tren positif di dunia fashion, telah memunculkan komunitas-komunitas hijaber di seluruh Indonesia, yang menurut Elma membuat kaum wanita berlomba menggunakan hijab walaupun belum permanen, tapi masih belajar.

“Yang penting buat saya, kita bermula belajar dahulu menggunakan hijab. Jadi walaupun hijab sekarang menjadi tren, tapi tetap mereka mau belajar menggunakannya. Khususnya di kalangan artis,” kata Elma melalui pesan singkat yang diterima Mi’raj Islamic News Agency (MINA) di Jakarta, Kamis (4/2).

Menurut pemeran sinetron berjudul Kawin Gantung dan Tendangan Si Madun Returns ini, adanya 140 negara dunia yang memperingati hari World Hijab Day (Hari Hijab Dunia) pada 1 Februari lalu, menunjukkan dunia sudah mau menerima Islam.

Baca Juga: BKSAP DPR Gelar Kegiatan Solidaritas Parlemen untuk Palestina

“Wanita berhijab menurut saya lebih cantik, elegan dan dihormati, kita bisa menjadi pribadi yang anggun dan bisa belajar bagaimana membawa diri ketika berhijab dan banyak sekali rem-rem yang dikendalikan ketika berhijab,” kata wanita yang sudah 11 tahun teguh mengenakan jilbab ini.

Dalam awal perjalanan hidupnya ketika memutuskan untuk mulai berhijab karena Allah, Elma mengaku tidak menemui sedikit pun adanya kendala.

“Saya merasakan ketenangan dan kedamaian hati, alhamdulillah tidak ada sedikit pun kendala yang dirasakan. Alhamdulillah aku sudah 11 tahun berhijab,” katanya.(L/P001/R05)

 

Baca Juga: Warga Israel Pindah ke Luar Negeri Tiga Kali Lipat

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

Rekomendasi untuk Anda

Khadijah
Khadijah
Khadijah
Khadijah
MINA Preneur