Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Enam Relawan UAR Korwil NTT Lulus Pelatihan Water Rescue

Widi Kusnadi Editor : Bahron Ansori - Senin, 25 November 2024 - 20:17 WIB

Senin, 25 November 2024 - 20:17 WIB

48 Views

Pelatihan Water Rescue yang diikuti UAR NTT (foto: UAR)

Kupang, MINA –  Enam anggota Ukhuwah Al-Fatah Rescue (UAR) Korwil Nusa Tenggara Timur (NTT) dinyatakan lulus dan meraih sertifikat dalam pelatihan teknis pencarian dan pertolongan di permukaan Air (Water Rescue) yang diselenggarakan Basarnas 18 November yang lalu di  Taman Wisata Boneana, Desa Oematnunu, Kupang Barat.

Personel UAR Korwil NTT yang dinyatakan lulus dalam pelatihan itu antara lain Mahmud Riang Nolowala, Zainal Wabang, Mohammad Ali Ulumando, Ilham, Muhammad Mahfud dan Fathi Jalal Mubarok.

Pelatihan Water Rescue diikuti 50 peserta terdiri anggota TNI, Polri, UAR, SAKA SAR, dan petugas Taman Wisata Boneana

Ketua umum Ukhuwah Al-Fatah Rescue (UAR) Endang Sudrajat mengapresiasi anggotanya asal NTT yang telah lulus dalam pelatihan teknis pencarian dan pertolongan di permukaan air (Water Rescue).

Baca Juga: Indonesia Alihkan Ekspor ke Eropa dan Australia Hadapi Tarif Tinggi dari AS

”Selamat dan sukses kepada para anggota Ukhuwah Al-Fatah Rescue (UAR) yang telah lulus mengikuti pelatihan. Semoga mendapatkan ilmu yang bermanfaat dan menjadi pionir di UAR NTT kedepan yang lebih baik,” kata Endang, Senin (25/11).

Menurut Endang, dengan adanya pelatihan ini, masyarakat akan semakin percaya pada kompetensi UAR dalam merespons situasi darurat, khususnya yang berkaitan dengan pencarian dan penyelamatan di air.

Pelatihan seperti ini juga menunjukkan kolaborasi yang baik antara UAR, pemerintah daerah, dan instansi terkait. Sinergi seperti ini, lanjut Endang, penting untuk keberlanjutan misi kemanusiaan.

Mengikuti pelatihan Water Rescue kata Endang Sudrajat merupakan wujud komitmen UAR dalam memperkuat kemampuan teknis para anggotanya.

Baca Juga: Airlangga: Tarif Impor AS ke Produk Indonesia Bisa Tembus 47 Persen

”Hal ini menjadi indikator bahwa UAR Korwil NTT terus bergerak maju dalam membangun tim penyelamat yang andal,” pungkas Endang. []

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Bencana Tanah Bergerak di Brebes, 104 Rumah Rusak, UAR Gerak Cepat Beri Bantuan

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
Indonesia
Indonesia
Indonesia
Kolom